Cek berita lengkapnya di sini
2. Luhut Debat dengan BEM UI
Menteri Koodinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan terlibat perdebatan dengan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia atau BEM UI.
Perdebatan itu terjadi ketika mahasiswa menggelar unjuk rasa atas kehadiran Luhut di kampus mereka, Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Selasa (12/4/2022).
Diketahui, unjuk rasa itu dipimpin oleh Ketua BEM UI Bayu Satria Utomo. Para mahasiswa UI menyampaikan dua hal yang menjadi tuntutan mereka.
Pertama, menolak penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden. Kedua, soal Statuta Universitas Indonesia.
Cek berita lengkapnya di sini
Baca Juga: Siaran TV Digital Paling Lambat Mulai 2 November, Masyarakat Diminta Beli Set Top Box dari Sekarang
3. Pelantikan Anggota KPU-Bawaslu
Presiden Joko Widodo melantik anggota terpilih Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) masa jabatan 2022-2027 di Istana Negara, Selasa, (12/4/2022).
Pelantikan tersebut sesuai dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 33 P Tahun 2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan anggota Komisi Pemilihan Umum.
“Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa dan Republik Indonesia menimbang dan seterusnya mengingat dan seterusnya memutuskan menetapkan dan seterusnya, kesatu dan seterusnya, kedua mengesahkan pengangkatan sebagai anggota Komisi Pemilihan Umum masa jabatan Tahun 2022-2027 terhitung sejak pengucapan sumpah janji masing-masing,” baca Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara Nanik Purwanti.
Cek berita lengkapnya di sini
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.