Kompas TV nasional politik

Digadang-gadang Jadi Panglima TNI, KSAL Yudo Margono: Selalu Siap, Kalau Tidak Nyebur Laut

Kompas.tv - 24 September 2021, 00:01 WIB
digadang-gadang-jadi-panglima-tni-ksal-yudo-margono-selalu-siap-kalau-tidak-nyebur-laut
Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Yudo Margono melakukan inspeksi pasukan saat Gelar Pasukan Kesiapsiagaan TNI Angkatan Laut Tahun 2020 di dermaga JICT II, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (23/11/2020). Apel pasukan tersebut digelar untuk memeriksa kesiapansiagaan prajurit maupun alutsista TNI Angkatan Laut guna menyambut tugas-tugas ke depan. (Sumber: (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG))
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Hariyanto Kurniawan

SEMARANG, KOMPAS.TV - Nama Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono mencuat ke publik karena digadang-gadang menjadi kandidat terkuat sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang akan pensiun.

Terlebih, Wakil Presiden Maruf Amin keliru memanggil Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI.

Baca Juga: KSAL Yudo Margono Tegaskan Tak Ada Ribuan Kapal Asing di Laut Natuna: KRI dan Pesawat Kita Standby

Hal itu dikatakan Maruf Amin saat menghadiri kegiatan vaksinasi di Pondok Pesantren An Nawawi Tanara, Serang, Banten.

"Hari ini saya hadir di Pondok Pesantren An Nawawi Tanara, Serang, Banten, untuk mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan oleh TNI Angkatan Laut bersama dengan pemerintah daerah. Dan ada Bapak Panglima hadir di sini. Eh, Bapak KSAL," kata Maruf Amin dalam sebuah video yang beredar.

Menanggapi namanya yang mencuat dalam bursa Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono pun akhirnya angkat bicara.

Baca Juga: Anggota Komisi I: Presiden Jokowi Akan Kirim Surpres Calon Panglima TNI Usai PON Papua

Saat ditanya mengenai kesiapannya jika ditunjuk sebagai Panglima TNI menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto, Yudo menekankan semua prajurit selalu siap menjalankan tugas apapun.

Namun demikian, terkait bursa Panglima TNI, Yudo Margono mengatakan tak ingin meresponsnya.

"Kita prajurit apapun yang ditugaskan harus siap melaksanakan tugas. Jadi tidak ada respons-respons, tidak ada respons," kata Yudo di atas KRI Semarang-594 pada Kamis (23/9/2021), dilansir Tribunnews.com.

Baca Juga: Panglima TNI Minta Jajaranya Percepat Target Vaksinasi

Yudo kembali menegaskan, semua prajurit TNI termasuk dirinya, selalu siap melaksanakan tugas. Jika tidak, prajurit akan menceburkan diri ke laut.

"Loh semua prajurit kalau ditanya. Jangankan saya, ini semua prajurit yang KLD (Kelasi Dua) itu kalau ditanya siap tidak melaksanakan tugas, pasti siap," tutur Yudo.

"Kalau tidak siap, nyebur laut dia. Pasti siap. Jadi semua prajurit, bukan saya saja. Anda tanya siap melaksanakan tugas, siap pasti."

Baca Juga: Perusahaan Serobot Tanah Warga, Brigjen Junior Kirim Surat ke Kapolri hingga Panglima TNI

Adapun mengenai jabatan Panglima TNI berikutnya, Yudo memilih menyerahkan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Sebab, kata Yudo, pemilihan Panglima TNI merupakan hak prerogratif presiden.

"Tidak ada respons, belum ada itu. Serahkan saja kepada Presiden. Itu hak prerogatif Presiden," kata Yudo.

Baca Juga: KSAL Laksamana Yudo Margono Ancam Pecat Prajurit TNI AL Jika Terbukti LGBT

 




Sumber : Tribunnews.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x