Selain itu, Anda juga disarankan untuk meminum air jahe.
Hajj mengatakan, minum air jahe dapat meredakan peradangan pada saluran hidung, sekaligus mengurangi pembentukan lendir berlebih yang menyumbat saluran hidung dan menyebabkan hilangnya penciuman.
Baca Juga: Gejala Paling Umum Covid-19 Ternyata Bukan Batuk Kering tapi Anosmia, Apa Itu?
3. Latih Indera Penciuman
Dalam latihan ini, pasien diminta untuk mencium serangkaian empat aroma yang kuat.
Tak perlu susah mencari aromanya, cukup temukan aroma kuat yang ada di rumah.
Atau, Anda juga bisa menggunakan minyak esensial.
Setiap aroma dihirup dengan lembut selama 20 detik.
Lakukan cara tersebut sebanyak tiga kali dalam sehari selama enam pekan.
"Komitmen jangka panjang diperlukan untuk menemukan peningkatan," ujar ahli THT, Nicole Aaronson.
Baca Juga: [INFO GRAFIS] Apa Itu Anosmia Pada Pasien Covid-19?
Untuk latihan penciuman, Aaronson merekomendasi beberapa aroma berikut:
- bubuk kopi
- bunga mawar
- jeruk
- kayu putih
- vanila
- cengkeh
- daun mint
Selama latihan, Anda mungkin saja mencium aroma aneh yang tak sesuai, seperti bau busuk kotoran.
Kondisi ini dikenal sebagai parosmia.
Parosmia bisa berlangsung selama beberapa minggu atau lebih, namun umumnya bersifat sementara.
Baca Juga: Parosmia Gejala Baru Covid-19, Apa Itu?
Sumber : Kompas TV/PMJ news/Healthline
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.