Kompas TV nasional peristiwa

Honda Freed yang Dirusak Massa karena Tabrak Lari Ternyata Mobil Curian, Pelaku Panik Tepergok Warga

Kompas.tv - 16 Mei 2021, 18:00 WIB
honda-freed-yang-dirusak-massa-karena-tabrak-lari-ternyata-mobil-curian-pelaku-panik-tepergok-warga
Pengemudi Honda Freed putih dengan nopol F 1688 KW menjadi amukan warga setelah melakukan tabrak lari di Jalan Mentimun II Kota Baru, Bekasi Barat, Sabtu (15/5/2021). (Sumber: instagram.com/cangkemecongor)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah video menampilkan mobil Honda Freed dengan pelat nomor Bogor diamuk massa di kolong Tol Cakung-Cilincing, Jakarta Timur.

Video tersebut telah beredar dan viral di media sosial sejak Sabtu (15/5/2021) petang. Massa mengamuk karena pengemudi mobil itu menabrak pengendara motor.

Baca Juga: Kata Polisi Soal Video Viral Penumpang Mobil Berkata Kasar Tolak Diputar Balik

Dalam video tersebut, tampak sejumlah warga melempari mobil berwarna putih itu dengan batu konblok hingga mengalami rusak parah.

Tak terkecuali massa juga menendangi dan memukul kendaraan tersebut dan memaksa pengemudi mobil untuk keluar.

Kapolsek Cakung Kompol Satria Darma mengatakan, sebelum dirusak massa, mobil Honda Freed yang dikemudikan terduga pelaku merupakan mobil yang baru saja dicuri.

Baca Juga: Viral Penumpang Mobilio Memaki Petugas Saat Diminta Putar Balik di Posko Penyekatan Sukabumi

"Awalnya pencurian mobil. Saat beraksi pelaku tepergok warga lalu melarikan diri sehingga panik menabrak pengguna jalan lain," kata Satria dikutip dari Tribun Jakarta pada Minggu (16/5/2021).

Adapun peristiwa tabrak lari yang dilakukan pelaku itu terjadi di Jalan Mentimun II, Kota Baru, Bekasi Barat pada Sabtu (15/5/2021) petang.

Pengendara mobil tersebut menabrak 8 orang dalam upayanya melarikan diri, sebelum akhirnya terhenti oleh warga yang mengejar serta polisi yang berjaga di kolong Tol Cakung-Cilincing, Jakarta Timur.

Baca Juga: Sopir Hilang Konsentrasi, Mobil Tabrak Pembatas Transjakarta Hingga Terpental ke Trotoar

Satria menuturkan, pelaku dan barang bukti mobil curian kini sudah diamankan di Polsek Cakung guna penyelidikan lebih lanjut terkait aksi pencurian disertai pemberatan yang dilakukan.

"Untuk warga pengguna jalan korban luka yang melapor ditabrak sampai saat ini berjumlah delapan orang," ujar Satria.

"Pelaku menabrak mobil, sepeda motor, dan pejalan kaki karena panik dikejar pemilik kendaraan."

Sebelumnya, sebuah video menampilkan mobil Honda Freed dirusak massa yang mengamuk di kolong Tol Cakung-Cilincing, Jakarta Timur.

Baca Juga: Merasa Bersalah, Perempuan Ini Rayu Pengemudi Mobil yang Ditabraknya dengan Mesra

Banyak warga yang mengepung dan merusak mobil curian terduga pelaku. Bahkan personel Polsek Cakung sempat kewalahan meredam emosi warga sekaligus mengamankan pelaku.

"Dia menabrak (pengguna jalan) banyak, menabrak banyak dia tadi. Suruh keluar, suruh keluar!" kata seorang warga sebagaimana dalam video.

Saat keluar dari mobil, pelaku sempat diamuk warga yang emosi akibat ulahnya melakukan pencurian dan menabrak pengendara lain.

Baca Juga: Kesaksian Warga Hentikan Mobil yang Seret Korban hingga 8 Kilometer: Serem, Kondisi Tubuh Penuh Luka




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x