JAKARTA, KOMPAS.TV- Warga Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan akhirnya bisa bernafas lega lantaran teror penampakan pocong yang menghantui mereka dalam bebeberapa waktu akhirnya berakhir.
Hal ini setelah warga akhirnya berhasil menangkap pocong jadi-jadian tersebut, Senin dinihari tadi (15/3/2021).
Ceritanya, sejumlah warga melaporkan melihat ada sesosok pocong yang membuat mereka lari terbirit-birit lantaran ketakutan.
Baca Juga: Komentar Pakar Telematika Roy Suryo Soal Viral Pocong Dikejar Anjing Terekam CCTV
Saat itu seorang warga yang baru pulang memancing bahkan beteriak-teriak meminta bantuan warga, ketika secara tiba-tib ia dicegat sosok pocong tersebut.
Warga pun kemudian menghubungi pihak Koramil 08/Jagakarsa. Merasa penasaran, warga bersama anggota Koramil setempat pun mencari sosok pocong itu.
Komandan Koramil (Danramil) 08/Jagakarsa, Lettu Inf P. Ari W yang memimpin langsung personelnya dalam perburuan pocong tersebut mengatakan beberapa warga sempat curiga, sosok serba putih itu bukanlah pocong sungguhan.
Namun, warga lain masih mempercayai pocong itu sebagai hantu sungguhan yang meresahkan.
Baca Juga: Viral, Pocong Dikejar Anjing di Sulsel Terekam CCTV, Ini Penjelasan Pemilik CCTV
Setelah dicari beberapa saat, akhirnya warga dan anggota Koramil setempat menemukan sosok putih di balik sebuah pohon.
Benar saja, rupanya itu adalah pocong jadi-jadian. Pocong palsu itu tampaknya sadar sedang diburu warga, sehingga ia bersembunyi ketakutan.
Warga pun geram dengan aksi pocong palsu tersebut dimana pelakunya ternyata adalah seorang remaja di bawah umur.
Danramil pun menyayangkan aksi dari remaja tersebut hingga menimbulkan keresahan warga.
Baca Juga: Protes Penutupan Perlintasan Kereta, Warga Kalijambe Taruh ‘Pocong’ dan Nisan Makam di Tepi Jalan
"Perilaku ini sangat kita sayangkan, selain membuat resah warga bisa saja menimbulkan kecelakaan akibat takut berlebih," ujar Ari W seperti dikutip dari Wartakota, Senin (15/3/2021).
Saat diperiksa, pelaku pocong palsu yang berinisial A mengaku menyaru sebagai hantu pocong dengan alasan iseng belaka.
A nekat melakukan aksi menjadi pocong jadi-jadian lantaran tengah membuat sebuah konten di sosial media untuk mendapatkan follower.
“Ia pun panik dan ketakutan ketika warga memarahinya,” imbuh Danramil.
Baca Juga: Viral Penampakan Pocong di Drama Korea Start Up, Netizen: Selamat Sudah Debut!
A yang masih berusia remaja itu kemudian mengaku menyesali perbuatannya.
Dia meminta maaf kepada warga dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.
“Lantaran usia pelaku masih di bawah umur, A hanya dibina agar tidak mengulangi perbuatannya dan dikembalikan ke orangtuanya,” tandas Danramil.
Baca Juga: Ada Pocong di Larangan, Tangerang sebagai Simbol Ganasnya COVID-19
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.