Baca Juga: Diam-diam Terima Vaksin, Peru Selidiki Skandal Vaksin Sejumlah Pejabatnya
Windhu menilai, selama ini KPC-PEN dipimpin dari bidang perekonomian dengan fokus menggarap ekonomi dan bukan kesehatan.
Padahal menurut Windhu fokus pemerintah perlu digeser untuk menuntaskan pandemi dengan Menteri Kesehatan sebagai pemimpinnya.
"Kalau menteri kesehatan tidak menjadi leading sektor percuma. Kementerian kesehatan harus menjadi leading sektor atau KPC PEN-harus ada kementerian kesehatan," katanya.
Baca Juga: Satgas Targetkan Indonesia Bebas Covid-19 17 Agustus, Epidemiolog: Ini Bom Waktu
Menurut Windhu menteri kesehatan saat ini sudah beritikad baik, karena mau belajar, mau mendengar, dan mendasarkan strategi serta kebijakan berdasarkan public health.
Sebelumnya, Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Doni Monardo menargetkan pada 17 Agustus 2021 Indonesia bisa mengedalikan pandemi Covid-19.
Hal itu diungkapkan Doni dalam Rapat Koordinasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 secara virtual di kanal Youtube Pusdalops BNPB, Senin (15/2/2021).
Baca Juga: Satgas COVID-19 Awasi Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka
"Target kita adalah pada 17 Agustus yang akan datang kita harus betul-betul terbebas dari Covid. Artinya Covid betul-betul pada posisi yang dapat dikendalikan," kata Doni.
Menurut Doni, kondisi tersebut dapat dicapai dengan kebijakan pemerintah yang tepat dan kepatuhan masyarakat.
Pihaknya juga mengatakan, pemerintah daerah perlu ikut melibatkan masyarakat dalam menangani Covid-19.
Baca Juga: Beer Garden SCBD Ditutup Paksa Satgas Covid-19 karena Melanggar Jam Malam PPKM
Dia mengatakan, kedisiplinan dan kepatuhan warga menjalani protokol kesehatan adalah kunci menangani pandemi Covid-19. Karena itu, ia meminta masyarakat menaati aturan-aturan PPKM skala mikro.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.