Kompas TV nasional peristiwa

FPI: Kami Tidak Bisa Sebutkan Lokasi Rizieq Shihab Demi Keamanan dan Keselamatan

Kompas.tv - 7 Desember 2020, 16:28 WIB
fpi-kami-tidak-bisa-sebutkan-lokasi-rizieq-shihab-demi-keamanan-dan-keselamatan
Rizieq Shihab medarat di Bandara Sukarno Hatta, pukul 08.44 Selasa 10 November 2020, dengan maskapai Saudia Airlines nomor penerbangan SV 816 (Sumber: BODHIYA VIMALA / KompasTV)
Penulis : Tito Dirhantoro

JAKARTA, KOMPAS TV - Front Pembela Islam (FPI) menyatakan tidak bisa menyebutkan keberadaan Habib Rizieq Shihab setelah adanya insiden penembakan pada Minggu, 6 Desember 2020 malam.

Ketua Umum DPP Front Pembela Islam (FPI), KH Ahmad Shabri Lubis mengatakan, pihaknya tidak bisa menjelaskan dimana keberadaan Habib Rizieq karena demi kesalamatan dan keamanan.

Baca Juga: Jusuf Kalla: Tidak Bisa Dibandingkan Kerumunan Pilkada dengan Kerumunan Habib Rizieq

"Mohon do'a juga Habib Rizieq, untuk lokasi Habib Rizieq demi alasan keamanan dan keselamatan beliau beserta keluarga, maka kami tidak bisa sebutkan," kata Shabri Lubis melalui keterangan resminya pada Senin (7/12/2020).

Shabri Lubis mengatakan, semalam ada upaya penembakan terhadap rombongan Habib Rizieq Shihab yang kala itu hendak mendatangi lokasi pengajian subuh keluarga.

Terkait lokasi pengajian tersebut, Sabhri tak menjelaskannya secara rinci. Hanya, insiden penembakan terhadap rombongan Rizieq Shihab tersebut terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Bentrokan Polisi dengan Pendukung Rizieq Shihab, 6 Tewas Ditembak

Menurut Sabhri, sebelum terjadi penembakan, rombongan dalam perjalanan menuju lokasi pengajian Subuh keluarga.

Rombongan ketika itu diadang oleh preman atau orang tak dikenal. Sabhri menduga kuat orang tak dikenal tersebut bagian dari operasi penguntitan yang tujuannya untuk mencelakakan Habib Rizieq.

"Sekali lagi ini pengajian Subuh internal khusus keluarga inti. Dalam perjalanan menuju lokasi pengajian Subuh keluarga tersebut, rombongan diadang oleh preman," ujarnya.

"Kami duga kuat bagian dari operasi penguntitan dan untuk mencelakakan Habib Rizieq."

Baca Juga: Kronologi Polisi Bentrok dengan Laskar Pengawal Rizieq Shihab di Tol hingga 6 Tewas

Tak hanya mengadang, kata Sabhri, para preman yang bertugas dalam operasi tersebut juga mengeluarkan tembakan kepada laskar FPI yang bertugas mengawal keluarga Rizieq Shihab.

"Hingga saat ini para pengadang tersebut berhasil melakukan penembakan dan 1 mobil berisi 6 orang laskar masih hilang diculik oleh para preman OTK bertugas operasi," kata Sabhri.

Namun, belakangan diketahui 6 orang laskar FPI yang mengawal Rizieq Shihab tersebut dinyatakan tewas oleh polisi. Mereka tewas tertembak.

Baca Juga: Polda Metro Buru 4 Simpatisan Rizieq Shihab yang Diduga Serang Polisi, Mabes Polri Turun Tangan

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengatakan, kejadian penembakan tersebut terjadi ketika polisi sedang mengecek informasi mengenai ada pengerahan massa terkait pemanggilan Rizieq Shihab di Polda Metro.

Kemudian, kata Fadil, kelompok yang diduga berasal Habib Rizieq ini melakukan penyerangan, sehingga petugas terpaksa melepaskan tembakan yang mengakibatkan mereka tewas.

"Kelompok diduga MRS yang menyerang anggota dilakukan tindakan tegas dan meninggal 6 orang," ujar Fadil dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya.

Baca Juga: FPI Mengaku Laskar Pengawal Rizieq Shihab Diadang dan Ditembaki Saat Bentrok dengan Polisi




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x