Kompas TV nasional sosial

Punya Tim Kesehatan Sendiri, FPI & Habib Rizieq Tolak Tes Usap

Kompas.tv - 22 November 2020, 17:19 WIB
punya-tim-kesehatan-sendiri-fpi-habib-rizieq-tolak-tes-usap
Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab menyapa simpatisannya saat tiba di daerah Puncak, Bogor, Jawa Barat, Jumat (13/11/2020). (Sumber: AFP/ADITYA SAPUTRA)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Front Pembela Islam (FPI) membenarkan ada permintaan swab test (tes usap) kepada pemimpinnya, Muhammad Rizieq Shihab. Namun Habib Rizieq Shihab (HRS) dan FPI menolak permintaan tersebut.

Menurut Kuasa Hukum FPI Aziz Yanuar, permintaan tes usap itu datang dari Polsek Tanah Abang.

"Kapolsek dan jajarannya, ada tiga pihak di situ datang ke (Jalan) Petamburan III menanyakan kondisi kesehatan HRS, kemudian ditanggapi bahwa kondisi beliau baik-baik saja," kata Aziz dalam pernyataannya kepada Jurnalis Kompas TV Ihsan Sitorus, Minggu (22/11/2020).

Aziz mengakui, Habib Rizieq dan FPI menolak permintaan Kapolsek Tanah Abang untuk melakukan tes usap. Menurut Aziz, tes usap merupakan urusan pribadi pemimpin FPI.

Baca Juga: Pemimpin FPI Habib Rizieq Shihab Ditunggu Polisi Sampai Selasa untuk Jalani Tes Swab Covid-19

Lagipula, kata Aziz, FPI memiliki tim kesehatan sendiri untuk melakukan hal tersebut, yakni dari Mer-C dan Hilal Merah Indonesia (Hilmi).

"Jadi pihak pemerintah kalau urusan kesehatan dan kemanusian tidak perlu repot-repot mengurusi FPI dan HRS," kata Aziz.

Jika pemerintah meminta tes usap kepada Habib Rizieq dengan alasan kesehatan dan kemanusiaan, lanjut Aziz, lebih baik dilakukan ke Rutan Mabes Polri.

"Di sana klien kami Gus Nur juga ditahan bersama banyak tahanan yang terjangkit Covid-19. Bahkan beberapa hari lalu Gus Nur dilarikan ke RS Polri kemudian di sana ditangani," ujar Aziz.

Aziz pun mengatakan soal permohonan penangguhan penahanan kepada Gus Nur yang diajukan oleh FPI beberapa waktu lalu. Alasannya supaya tidak menyebarkan Covid-19 ke tahanan lain.

Permohonan pertama dengan jaminan Habiburokhman anggota Komisi III. Permohonan kedua dengan penjaminan istrinya. Keduanya belum ada respons dari Mabes Polri.

"Maka kalau alasannya kemanusiaan dan kesehatan ya yang sakit, yang penyebaran banyak di Rutan Mabes Polri," tukas Aziz.

"Di Petamburan alhamdulillah, pihak HRS dan FPI sehat walafiat, dan kami punya tim sendiri untuk tes swab dan urusan kesehatan lain," tutup Aziz.

Habib Rizieq Shihab Ditunggu Jalani Tes Swab Covid-19

Polisi menunggu iktikad pemimpin FPI Habib Rizieq Shihab untuk melaksanakan tes swab Covid-19 sampai Selasa (24/11/2020).

Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Singgih Hermawan, bakal meminta tim gugus tugas Covid-19 untuk memeriksa keadaan Habib Rizieq.

"Kami sampaikan kepada tim gugus Covid-19 untuk melakukan swab test Rizieq. Kami akan tunggu hingga Selasa," kata Singgih dikutip dari Tribunnews.com, Minggu (22/11/2020).

Baca Juga: Lurah Petamburan Positif Covid-19, Puluhan Warga Jalani Tes Swab

Menurut Singgih, aparat gabungan terdiri atas TNI, Polri, dan Satpol PP sudah menyambangi kediaman Habib Rizieq Shihab pada Sabtu (21/11/2020) malam.

Namun, tim itu tidak bisa menemui Habib Rizieq di Jalan Petamburan III, Tanah Abang, Jakarta Pusat, lantaran yang bersangkutan tengah beristirahat.

"Aparat memang ingin bertemu dengan Habib Rizieq. Tapi tidak bisa karena yang bersangkutan sedang beristirahat dan menyatakan sudah tak menerima tamu," ucap Singgih.

Singgih menjelaskan, tujuan TNI, Polri, dan Satpol PP mendatangi rumah Habib Rizieq hanya ingin mengajaknya untuk tes swab. Sebab, sempat tersiar kabar bahwa Rizieq Shihab positif Covid-19.

"Dengan beredarnya isu sakit, untuk memastikan apakah terpapar Covid-19 atau tidak, maka harus tes swab,” ujar Singgih.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x