JAKARTA, KOMPAS.TV – Mengisi survei evaluasi Kartu Prakerja menjadi keharusan para peserta yang lolos agar bisa mendapatkan insentif pasca-pelatihan senilai Rp 50.000.
Sebagai syarat untuk bisa mengisi survei tersebut, paling tidak peserta harus mengikuti satu pelatihan dan memberikan ulasan serta rating.
Syarat kedua adalah sudah menerima insentif pertama setelah menyelesaikan pelatihan.
Baca Juga: Program Kartu Prakerja Gelombang 10 Resmi Dibuka, Berikut Cara Pendaftarannya
Cara mengisi survei evaluasi Kartu Prakerja adalah login atau masuk ke dashboard akun Kartu Prakerja di www.prakerja.co.id.
Tautan (link) survei akan muncul di dashboard terhitung setelah 30 hari pasca-menerima pencairan insentif Kartu Prakerja tahap pertama.
Dilansir dari Kompas.com, berikut langkah-langkahnya:
Adapun batas waktu pengisian survei adalah 30 hari setelah pemberitahuan atau notifikasi ke akun dashboard.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 10 Resmi Dibuka, Ini Kuota yang Diterima
Jika dalam proses pengisian peserta menemui kendala, maka peserta dapat menghubungi PMO Kartu Prakerja pada alamat surel [email protected] dengan subjek " Survei Kebekerjaan".
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.