Kompas TV lifestyle tren

Apakah Ada Passing Grade Seleksi Kompetensi PPPK 2024? Ini Nilai Maksimalnya

Kompas.tv - 4 Desember 2024, 14:39 WIB
apakah-ada-passing-grade-seleksi-kompetensi-pppk-2024-ini-nilai-maksimalnya
Foto ilustrasi. Nilai maksimal PPPK 2024 (Sumber: Kementerian PAN RB)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

Selanjutnya akan ada seleksi wawancara dilakukan berbasis computer assisted test (CAT) yang digunakan untuk menilai integritas dan moralitas peserta. 

Jumlah soal keseluruhan seleksi kompetensi dan wawancara adalah 145 (seratus empat puluh lima) butir soal, dengan rincian:

  • seleksi kompetensi teknis sejumlah 90 (sembilan puluh) butir soal;
  • seleksi kompetensi manajerial sejumlah 25 (dua puluh lima) butir soal;
  • seleksi kompetensi sosial kultural sejumlah 20 (dua puluh) butir soal;
  • wawancara sejumlah 10 (sepuluh) butir soal.
  • Pembobotan Seleksi Kompetensi PPPK 2024
  • Pembobotan nilai untuk materi soal seleksi kompetensi dan wawancara yaitu:
  • untuk materi soal seleksi kompetensi teknis, bobot jawaban benar bernilai 5 (lima) dan salah atau tidak menjawab bernilai 0 (nol);
  • untuk materi soal seleksi kompetensi manajerial, sosial kultural, dan wawancara, bobot jawaban benar paling rendah 1 (satu) dan nilai paling tinggi 4 (empat), serta tidak menjawab bernilai 0 (nol).

Baca Juga: Jadwal, Lokasi, dan Waktu Tes SKB CPNS 2024 Diumumkan Besok, Ini Cara Cetak Kartu Ujiannya

Nilai maksimal PPPK 2024 atau paling tinggi adalah 670 (enam ratus tujuh puluh), dengan rincian:

  • 450 (empat ratus lima puluh) untuk seleksi kompetensi teknis;
  • 180 (seratus delapan puluh) untuk seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural; dan
  • 40 (empat puluh) untuk wawancara.
  • Kisi-Kisi Seleksi Kompetensi PPPK 2024

Materi seleksi kompetensi dan wawancara meliputi:

a. materi kompetensi teknis bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang dapat diamati, diukur dan dikembangkan yang spesifik berkaitan dengan bidang teknis jabatan.

b. materi kompetensi manajerial bertujuan untuk menilai komitmen, kemampuan, dan perilaku individu dalam berorganisasi yang dapat diamati dan diukur, meliputi kompetensi:

  • integritas;
  • kerja sama;
  • komunikasi;
  • orientasi pada hasil;
  • pelayanan publik;
  • pengembangan diri dan orang lain;
  • mengelola perubahan; dan
  • pengambilan keputusan.

c. materi kompetensi sosial kultural bertujuan untuk menilai pengetahuan dan sikap terkait pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk yang memiliki keberagaman dalam hal agama, suku dan budaya, perilaku, wawasan kebangsaan, etika, nilai-nilai, moral, emosi dan prinsip, yang harus dipenuhi setiap pemegang jabatan untuk memperoleh hasil kerja sesuai dengan peran, fungsi, dan jabatan, dalam peran pemangku jabatan sebagai perekat bangsa yang memiliki:

  • kepekaan terhadap keberagaman;
  • kemampuan berhubungan sosial;
  • kepekaan terhadap pentingnya persatuan; dan
  • empati.
  • materi wawancara dengan menggali informasi non kognitif yang bertujuan untuk menilai integritas dan moralitas meliputi beberapa aspek yaitu kejujuran, komitmen, keadilan, etika, dan kepatuhan.

Seleksi kompetensi teknis, manajerial dan sosial kultural dilaksanakan dalam durasi waktu 120 (seratus dua puluh) menit, sementara wawancara dilaksanakan dalam durasi waktu 10 (sepuluh) menit.

Seleksi kompetensi teknis, manajerial dan sosial kultural bagi pelamar penyandang disabilitas sensorik netra dilaksanakan dalam durasi waktu 150 (seratus lima puluh) menit.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x