Kompas TV lifestyle kesehatan

6 Tanaman yang Berbahaya untuk Manusia dan Hewan

Kompas.tv - 2 November 2024, 03:00 WIB
6-tanaman-yang-berbahaya-untuk-manusia-dan-hewan
Ilustrasi tanaman Lidah Buaya atau Aloe Vera. (Sumber: Unsplash/pisauikan)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Iman Firdaus

3. Amarilis

Setiap bagian tanaman amarilis, seperti umbi, batang, daun daun, beracun bagi manusia dan hewan. Tanaman ini mengandung likorin dan alkaloid fenantridin yang dapat menyebabkan muntah dan diare jika tertelan hewan peliharaan atau manusia.

4. Lili

Daunnya yang gelap, bunganya yang putih, dan perawatannya yang terbilang cukup mudah, menjadikan bunga Lili ini populer di kalangan para pencinta tanaman. Namun, bunga Lili akan sangat berbahaya karena bunganya sangat beracun. 

Bunga lili bisa menyebabkan gagal ginjal jika tidak ditangani dengan cepat, bahkan kematian. Seteguk air dari tempat vas bunga lili sudah cukup untuk memicu keracunan akut.

5. Sirih gading

Sirih gading atau juga disebut Devil's Ivy biasanya diletakkan di dalam ruangan karena memiliki kemampuan untuk memurnikan udara. Namun, menelan sirih gading dapat menimbulkan masalah kesehatan yang sangat serius.

Anak-anak maupun orang dewasa yang mengonsumsi sirih gading akan merasakan mual, sakit perut, mulut terbakar, iritasi pada kulit, dan pembengkakan pada bibir, lidah, serta tenggorokan. Sementara untuk hewan peliharaan, reaksi yang ditimbulkan adalah kesulitan bernapas, pembengkakan pada mulut dan lidah, gagal ginjal bahkan kematian.

6. Sri rejeki

Tanaman hias yang berbahaya untuk hewan dan manusia selanjutnya adalah sri rejeki. Tanaman ini mengandung kristal kalsium oksalat.

Baca Juga: Pemuda di Indramayu Manfaatkan Pekarangan Rumah Jadi Lahan Pertanian Tanaman Hidroponik

Jika tidak sengaja dikunyah oleh anak-anak dan hewan, dapat menyebabkan gejala keracunan ringan hingga sedang seperti pembengkakan pada tenggorokan, hingga nyeri di mulut yang ekstrem.


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x