JAKARTA, KOMPAS.TV - Vitamin E atau juga dikenal sebagai tokoferol merupakan salah satu vitamin yang berfungsi sebagai antioksidan dan melindungi membran sel. Tubuh manusia tidak dapat memproduksi vitamin E, sehingga harus memenuhi kebutuhan nutrisi ini dengan suplemen atau konsumsi makanan yang kaya akan vitamin E.
Dikutip dari laman Healthline, kekurangan vitamin E dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, mulai dari gangguan kognitif, anemia, aritmia, kebutaan hingga demensia. Sayangnya, tidak banyak orang yang sadar jika tubuhnya kekurangan vitamin E.
Berikut beberapa tanda tubuh kekurangan vitamin E yang perlu diwaspadai:
Baca Juga: 5 Manfaat Vitamin E, Bikin Kulit Awet Muda hingga Samarkan Flek Hitam
1. Penglihatan terganggu
Penglihatan terganggu menjadi salah satu tanda tubuh kekurangn vitamin E. Sebab, salah satu fungsi vitamin E adalah berperan sebagai nutrisi yang membantu menjaga kesehatan mata.
Vitamin E terbukti dapat mencegah dan memperlambat perkembangan degenerasi makula, yakni penurunan kemampuan dalam memandang lurus ke depan.
2. Mudah sakit
Vitamin E berfungsi sebagai antioksidan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Kekurangan vitamin E dapat menghambat respons sistem kekebalan tubuh terhadap bakteri dan virus yang memicu berbagai penyakit.
Akibatnya, orang yang mengalami kekurangan vitamin E biasanya mudak terinfeksi dan perlu waktu lebih lama untuk sembuh.
3. Refleks dan keseimbangan terganggu
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.