Kompas TV lifestyle kesehatan

Jangan Anggap Remeh, Ini 6 Dampak Negatif Bullying untuk Kesehatan Mental Remaja

Kompas.tv - 29 September 2023, 02:00 WIB
jangan-anggap-remeh-ini-6-dampak-negatif-bullying-untuk-kesehatan-mental-remaja
Ilustrasi kekerasan anak. penganiayaan pemukulan bullying. pelecehan seksual pencabulan anak (Sumber: Envato)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Iman Firdaus

Perilaku bullying juga mempengaruhi pola tidur remaja yang menjadi korban bullying. Mereka akan sulit tidur dan tidur tidak nyenyak. 

Mereka akan sering terbangun di tengah malam karena mimpi buruk.  

3. Muncul Perasaan Rendah Diri

Salah satu pengaruh bullying terhadap kesehatan mental ialah anak akan menjadi rendah diri dan merasa dirinya tidak berharga. Tentunya, hal ini dapat mempengaruhi kemampuan sosial emosional remaja hingga dewasa kelak. 
 
4. Tidak Bisa Bersosialisasi

Remaja yang mengalami bullying akan tidak percaya diri dan merasa dirinya tidak sepadan dengan teman-temannya. Perasaan rendah diri bisa terbawa hingga dewasa dan dia akan kehilangan kemampuan untuk berteman.  


 

5. Mengisolasi Diri

Korban bullying akan menarik diri dari segala kehidupan sosial dan memilih untuk hidup sendiri. Mereka tidak mau menjalin pertemanan dengan orang lain karena takut mengalami bullying.  

Baca Juga: Viral Video Bullying Siswa SMP di Cilacap, Korban Dianiaya di Depan Teman-temannya

6. Memiliki Keinginan Bunuh Diri

Pengaruh bullying terhadap kesehatan mental remaja tidak boleh disepelekan. Remaja yang mengalami bullying bisa mengalami depresi yang tak berujung hingga memiliki keinginan untuk mengakhiri hidup. Anak bisa merasa minder dan tidak berharga sehingga memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x