Kompas TV internasional kompas dunia

Rusia Kutuk Serangan Israel ke Lebanon yang Tewaskan Ratusan Korban Sipil

Kompas.tv - 24 September 2024, 23:30 WIB
rusia-kutuk-serangan-israel-ke-lebanon-yang-tewaskan-ratusan-korban-sipil
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, hari Rabu, 18/9/2024, menegaskan serangan pager atas rakyat Lebanon pelanggaran besar terhadap kedaulatan Lebanon dan tantangan serius terhadap hukum internasional. (Sumber: TASS)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

Rusia, menurut Zakharova, siap bekerja sama dengan mitra regional dan global guna menghindari skenario konflik yang lebih buruk.

"Keamanan satu negara di kawasan ini tidak boleh dicapai dengan mengorbankan negara lain," tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Zakharova juga memperingatkan warga negaranya agar tidak bepergian ke Lebanon mengingat situasi yang kian tidak aman. 

Ia mengimbau mereka yang saat ini berada di Lebanon untuk berhati-hati dan mengikuti arahan dari otoritas setempat demi menjaga keselamatan.

Bagi mereka yang ingin meninggalkan Lebanon, Zakharova menyebut bahwa penerbangan komersial melalui Bandara Internasional Beirut masih beroperasi.

Sementara itu, serangan udara besar-besaran yang dilakukan oleh Angkatan Udara Israel pada Senin mengincar puluhan permukiman di wilayah selatan dan timur Lebanon. 

Di sisi lain, kelompok bersenjata Hizbullah juga meningkatkan serangan roket mereka terhadap infrastruktur militer Israel.

Hizbullah dan Israel telah terlibat dalam perang lintas perbatasan sejak Israel memulai serangan besar-besaran di Gaza. 

Konflik ini dipicu oleh serangan lintas perbatasan yang dilakukan kelompok Hamas pada bulan Oktober lalu. 

Hingga kini, lebih dari 41.400 orang tewas dalam konflik tersebut, sebagian besar di antaranya adalah perempuan dan anak-anak. 

Baca Juga: China Dukung Lebanon, Tentang Serangan Israel yang Abaikan Keselamatan Warga Sipil


 




Sumber : Anadolu




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x