Kompas TV internasional kompas dunia

PBB: Israel Tolak Permintaan Suplai Bahan Bakar ke Rumah Sakit di Gaza, Bahkan Sampai 5 Kali

Kompas.tv - 29 Agustus 2024, 13:05 WIB
pbb-israel-tolak-permintaan-suplai-bahan-bakar-ke-rumah-sakit-di-gaza-bahkan-sampai-5-kali
Rumah sakit terbesar di Jalur Gaza, RS Al-Shifa. (Sumber: Al Jazeera)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

NEW YORK, KOMPAS.TV - Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengungkapkan Israel telah menolak permintaan menyuplai bahan bakar ke rumah sakit ke utara Gaza, bahkan sampai lima kali di sepekan terakhir.

Hal itu diungkapkan oleh Juru Bicara Sekjen PBB, Stephane Dujarric.

Ia mengungkapkan sejumlah rumah sakit di Gaza Utara bahkan sudah tanpa suplai bahan bakar selama lebih dari 10 hari.

Baca Juga: CEO Telegram Pavel Durov Dilarang Pergi dari Prancis, Namun Tak Ditahan Polisi

“Upaya mengirim bahan bakar ke rumah sakit di wilayah tersebut telah digagalkan berulang kali, dengan akses ditolak sebanyak lima kali dalam sepekan terakhir (oleh Israel),” kata Dujarric dikutip dari Middle East Monitor Rabu (28/8/2024).

“Ketergantungan pada bahan bakar untuk menjalankan generator cadangan sudah lengkap karena pemerintah Israel menghentikan pasokan listrik dari jalur Gaza pada Oktober,” tambahnya.

Dujarric pun mengatakan bahwa Israel tak memberikan alasan tidak memperbolehkan truk bahan bakar masuk untuk mencapai rumah sakit.

Ia juga mengungkapkan truk pengiriman banttuan menghadapi tantangan saat akan masuk ke utara Gaza dari Israel.

“Akses dari rekan kemanusiaan di utara Gaza secara khusus sangat menantang karena membutuhkan koordinasi dengan otoritas Israel dan jalan masuk melewati pos pemeriksaan internal,” katanya.




Sumber : Middle East Monitor




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x