Kompas TV internasional kompas dunia

Korban Tewas Penghadangan di Pakistan Melonjak Jadi 31 Orang, Aparat Tembak Mati 12 Pelaku

Kompas.tv - 26 Agustus 2024, 20:49 WIB
korban-tewas-penghadangan-di-pakistan-melonjak-jadi-31-orang-aparat-tembak-mati-12-pelaku
Peta Pakistan. Kelompok bersenjata menembak mati 23 penumpang setelah memisahkan mereka dari bus, kendaraan, dan truk di salah satu serangan paling mematikan di Baluchistan yang rawan konflik di barat daya Pakistan, kata polisi dan pejabat hari Senin, 26/8/2024. (Sumber: AP Graphics)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Deni Muliya

Di distrik Mastung, kelompok bersenjata juga menyerang kantor polisi, meski tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Presiden Asif Ali Zardari dan Menteri Dalam Negeri Mohsin Naqvi dalam pernyataan terpisah mengecam serangan di Musakhail sebagai "barbar".

Mereka berjanji, pelaku tidak akan lolos dari hukuman. Naqvi juga mengecam pembunuhan di Qalat.

Serangan di Musakhail terjadi hanya beberapa jam setelah kelompok separatis Tentara Pembebasan Baluch (Baluch Liberation Army/BLA).

Mereka memperingatkan masyarakat untuk menjauhi jalan raya, karena mereka akan melancarkan serangan terhadap pasukan keamanan di berbagai bagian provinsi.

Namun, belum ada klaim tanggung jawab atas pembunuhan yang terjadi malam itu.

Kelompok separatis sering kali meminta kartu identitas warga, dan kemudian menculik atau membunuh mereka yang berasal dari Punjab atau provinsi lainnya.

Baca Juga: Bus Terguling di Iran, 28 Jemaah Syiah Asal Pakistan Tewas

Pada bulan Mei lalu, kelompok bersenjata menembak mati tujuh tukang cukur di kota pelabuhan Gwadar, Baluchistan.

Sebelumnya, pada bulan April, separatis membunuh sembilan orang setelah menculik mereka dari sebuah bus di jalan raya di Baluchistan.

Termasuk menewaskan dua orang serta melukai enam lainnya dalam sebuah mobil yang dipaksa berhenti.




Sumber : Associated Press




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x