Kompas TV internasional kompas dunia

Pesawat Jatuh di Thailand, Sembilan Orang Dilaporkan Tewas

Kompas.tv - 23 Agustus 2024, 18:10 WIB
pesawat-jatuh-di-thailand-sembilan-orang-dilaporkan-tewas
Puing-puing pesawat penumpang kecil yang jatuh pada Kamis (22/8/2024) terlihat di dekat lokasi kejadian di provinsi Chachoengsao, Thailand, Jumat (23/8/2024). (Sumber: AP Photo/Surat Sappakun)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

BANGKOK, KOMPAS.TV - Sebuah pesawat penumpang kecil yang melakukan penerbangan domestik di Thailand, jatuh pada Kamis (22/8/2024) sore, tak lama setelah lepas landas dari Bandara Suvarnabhumi, Bangkok. 

Otoritas penerbangan sipil Thailand mengonfirmasi bahwa seluruh dari sembilan orang yang berada di dalam pesawat tersebut, tewas.

Tim penyelamat yang tiba di lokasi kejadian di hutan mangrove, Provinsi Chachoengsao, sekitar 40 kilometer dari bandara, tidak menemukan korban selamat. Menurut laporan media lokal, pesawat itu membawa tujuh penumpang dan dua pilot.

Dilansir The Associated Press, juru bicara pemerintah provinsi menyebutkan di antara korban terdapat lima turis asal China yang berasal dari Shanghai.

Sisanya adalah warga negara Thailand, termasuk dua awak kabin perempuan, pilot, dan kopilot. 

Identitas para korban telah diungkap media setempat. Menurut Bangkok Post, korban warga China diidentifikasi sebagai Zhang Jingjing, 12 tahun; Zhang Jing, 42 tahun; Tang Yu, 42 tahun; Yin Jinfeng, 45 tahun; dan Yin Hang, 13 tahun.

Pesawat jenis Cessna Caravan C208B yang dioperasikan oleh Thai Flying Service Company itu lepas landas dari Bandara Suvarnabhumi pada pukul 14:46 waktu setempat. 

Baca Juga: Investigasi Kecelakaan Pesawat Voepass, Petugas dan Angkatan Udara Brasil Analisis Kotak Hitam

Namun, hanya sebelas menit setelahnya, pengendali lalu lintas udara kehilangan kontak radio dan radar dengan pesawat yang diperkirakan berada sekitar 35 kilometer di tenggara bandara.




Sumber : Associated Press




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x