Kompas TV internasional kompas dunia

Biden Kecam Serangan Iran usai Bicara dengan Netanyahu, Tegaskan Dukungan untuk Israel

Kompas.tv - 14 April 2024, 11:58 WIB
biden-kecam-serangan-iran-usai-bicara-dengan-netanyahu-tegaskan-dukungan-untuk-israel
Presiden AS Joe Biden saat akan menaiki Air Force One, Jumat (2/2/2024). (Sumber: AP Photo/Alex Brandon)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

“Kami tak akan ragu untuk mengambil semua tindakan yang diperlukan untuk melindungi rakyat kami,” ucapnya.

Baca Juga: Iran Gempur Israel, Kemlu RI: Tak Ada Informasi soal WNI yang Terdampak

Meski begitu, Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin menegaskan pihaknya tak ingin berperang dengan Iran.

“Amerika tak mencari konflik dengan Iran, namun kami tak akan ragu untuk melindungi pasukan dan mendukung pertahanan Israel,” tuturnya.

Austin pun menyerukan agar Iran segera melakukan deeskalasi situasi, dan menunda setiap serangan yang akan dilakukan.

Pernyataan Iran

Iran melegitimasi serangannya ke Israel dengan Pasal 51 Piagam PBB.

“Dilakukan berdasarkan Pasal 51 Piagam PBB mengenai pertahanan yang sah, tindakan militer Iran adalah respons terhadap agresi rezim Zionis terhadap lokasi diplomatik kami di Damaskus,” tutur perwakilan tetap Iran di PBB melalui media sosial X.

Menurutnya, persoalan mengenai serangan ke konsulat Iran itu bisa dianggap selesai dengan serangan ke Israel.

“Namun jika rezim Israel melakukan kesalahan lagi, reaksi Iran akan jauh lebih parah. Ini adalah konflik antara Iran dan rezim jahat Israel,” tambahnya.


 




Sumber : Sky News




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x