Kompas TV internasional kompas dunia

Kenya Bakal Kirim 1.000 Polisi ke Haiti untuk Bantu Lawan Geng Kejahatan, Timbul Pertentangan

Kompas.tv - 2 Maret 2024, 13:51 WIB
kenya-bakal-kirim-1-000-polisi-ke-haiti-untuk-bantu-lawan-geng-kejahatan-timbul-pertentangan
Perdana Menteri Haiti William Ruto di Nairobi, Kenya, Jumat (1/3/2024). (Sumber: AP Photo/Andrew Kasuku)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Vyara Lestari

“Kami akan mempertanyakan validitas perjanjian rahasia ini,” sambung Aukot.

PM Haiti Ariel Henry mengatakan pemilu di negaranya harus segera dilakukan demi menciptakan stabilitas.

Henry berulang kali berjanji akan mengadakan pemilu sejak diangkat menjadi PM dan Presiden Haiti sementara pada Juli 2021, setelah pembunuhan Presiden Jovenel Moise.


Tetapi ia dan para pejabat Haiti mengatakan geng kejahatan tak membiarkan mereka melangkah maju dan melakukan janji tersebut.

Henry pada Rabu (28/2/2024), mengatakan telah setuju untuk mengadakan pemilu pada pertengahan 2025.

Henry hanya mengangkat bahu ketika ditanya apakah aman untuknya kembali ke Haiti dari Kenya, karena meningkatnya kekerasan di Ibu Kota Haiti Port-au-Prince, Kamis (29/2/2024).

Baca Juga: Dewan Keamanan PBB Setuju Kirim Pasukan Kenya ke Haiti untuk Lawan Geng Kriminal

Penembakan terjadi di bandara internasional Haiti dan tempat lainnya, termasuk markas kepolisian, dalam badai kekerasan yang membuat banyak orang terejut.

Secara terpisah, setidaknya empat petugas polisi, termasuk dua perempuan, terbunuh dalam sebuah serangan di markas polisi di pemukiman Canaan.

Kekerasan memaksa bandara, pusat bisnis, badan pemerintahan dan sekolah ditutup karena orang tua dan anak-anak berlarian di jalanan karena panik.

 

 




Sumber : The Guardian




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x