Kompas TV internasional kompas dunia

Kota di India Terancam Semakin Tenggelam, Nyaris 100 Keluarga Telah Dievakuasi

Kompas.tv - 14 Januari 2023, 12:15 WIB
kota-di-india-terancam-semakin-tenggelam-nyaris-100-keluarga-telah-dievakuasi
Retakan di bagunan di Kota Joshimath yang saat ini terancam bakal tenggelam. (Sumber: Suraj Kaparuwan Via CNN)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Gading Persada

Kwatra menambahkan bahwa faktor alam yang membuat Joshimath, rumah bagi sekitar 25.000 orang berisiko tenggelam.

“Hal itu diperburuk oleh proyek konstruksi berskala besar serta banjir bandang yang disebabkan oleh iklim dan curah hujan yang ekstrem,” tambah Kwatra.

Warga Joshimath, Suraj Kaparuwan, yang menjalankan hotel kecil di wilayah itu  mengungkapkan bahwa situasi semakin memburuk beberapa bulan terakhir.

“Garis retakan mulai muncul sekitar setahun yang lalu. Mereka telah melebar daei waktu ke waktu, terutama dalam dua bulan terakhir. Lebarnya sekarang sekitar 3 kaki (sekitar 1 meter),” ujarnya.

Pada Rabu (4/1/2023), istri dan dua putra Kaparuwan meninggalkan Joshimath menuju Srinagar Garhwal, kota lain yang lebih ke salatan di negara bagian yang sama.

Kaparuwan awalnya tetap tinggal untuk bergabung dengan apa yang ia sebut sebagai ribuan penduduk Joshimath dan rekan-rekan dari desa terdekat untuk melakukan protes di depan gedung administrasi setempat.

Baca Juga: Cinta Mati, Pria di India Membuat Patung Istri yang Telah Meninggal untuk Menemaninya

Mereka menyerukan penghentian pembangunan dan meminta kompensasi yang layak bagi mereka yang harus meninggalkan rumahnya.

Namun pada Senin (9/1/2023), Kaparuwan diberitahu oleh pejabat lokal bahwa rumahnya berada dalam zona bahaya dan diminta untuk pergi.

“Kami berharap adanya awal baru, tetapi semua tergantung pemerintah. Langkah apa yang akan mereka ambil,” katanya.

Berdasarkan bultein dari Pemerintahan Distrik pada Kamis (12/1/2023), retakan dilaporkan terjadi di 760 gedung dan 589 orang telah dievakuasi.




Sumber : CNN




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x