Kompas TV internasional kompas dunia

Dunia Olahraga Berduka atas Wafatnya Ratu Elizabeth II, Sejumlah Pertandingan di Inggris Dibatalkan

Kompas.tv - 9 September 2022, 06:19 WIB
dunia-olahraga-berduka-atas-wafatnya-ratu-elizabeth-ii-sejumlah-pertandingan-di-inggris-dibatalkan
dunia olahraga mengucapkan bela sungkawa atas wafatnya Ratu Elizabeth II, Kamis (8/9/2022). (Sumber: Twitter @PremierLeague)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Iman Firdaus

Baca Juga: Peristiwa-peristiwa Penting dalam Kehidupan Ratu Elizabeth II

Pele Bersedih

Sementara itu legenda hidup sepak bola asal Brasil, Pele, mengenang pertemuannya dengan sang ratu.

"Saya seorang penggemar berat Ratu Elizabeth II sejak pertama kali saya melihatnya secara langsung, pada 1968, ketika dia datang ke Brasil untuk menyaksikan kecintaan kami terhadap sepakbola dan merasakan kemagisan dari Maracana yang penuh sesak," kata Pele.

Mantan kapten timnas Inggris dan saat ini menjabat ketua Rugby Dunia, Sir Bill Beaumont, juga mengenang sosok Ratu yang berpulang di usia ke-96 itu.

"Yang Mulia Sang Ratu akan selalu dikenang sebagai ratu yang sangat dicintai, visioner, yang sangat peduli dengan rakyatnya, dan seorang suporter besar olahraga dan kekuatannya yang menyatukan masyarakat," kata Pele. 

Baca Juga: Inilah Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II 10 Hari ke Depan

Asosiasi tenis Amerika Serikat mengumumkan akan ada momen hening dan montase foto sang ratu di US Open pada Kamis.

Wimbledon juga mengutarakan duka cita mereka kepada sang ratu yang menjadi patron mereka.

CEO Formula 1 Stefano Domenicalli menyatakan F1 turut berduka atas meninggalnya Ratu Elizabeth II.

"Selama lebih dari tujuh dekade dia mendedikasikan hidupnya kepada pelayanan publik dengan martabat dan kecintaannya dan menginspirasi banyak orang di dunia. Formula 1 mengutarakan berbela sungkawa sedalam-dalamnya kepada keluarga Kerajaan dan kepada masyarakat Inggris Raya dan negara-negara Persemakmuran," katanya. 




Sumber : Kompas TV/Antara




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x