KABUL, KOMPAS.TV - Pemimpin Taliban Haibatullah Akhunzada mengingatkan kelompoknya untuk mewaspadai adanya penyusup yang bekerja melawan keinginan pemerintah.
Peringatan Akhunzada itu menyusul adanya beberapa laporan kekerasan yang dilakukan anggota Taliban.
Menurutnya, hal itu dilakukan para penyusup untuk membuat nama Taliban buruk.
Peringatan yang dikeluarkan Akhunzada tersebut diteruskan melalui media sosial Taliban, Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: Komandan Senior Taliban Terbunuh dalam Serangan ke Rumah Sakit Afghanistan
“Para tetua di kelompok mereka harus mulai melihat ke dalam jabatan dan melihat jika ada entitas tidak dikenal yang bekerja melawan kehendak pemerintah, yang harus diberantas sesegera mungkin,” tuturnya dikutip France 24.
“Apa pun yang terjadi, para petinggi akan bertanggung jawab untuk konsekuensi atas aksinya di dunia ini dan di dunia setelahnya,” lanjutnya.
Sejak merebut kembali Afghanistan, pemimpin Taliban memperingatkan berulang kali adanya penipu dan penjahat bergabung dalam kelompok itu untuk merusak citra mereka.
Pada September lalu, Menteri Pertahanan Mullah Mohammad Yaqoob mengungkapkan kekhawatirannya mengenai hal itu.
“Ada beberapa orang yang jahat dan korup yang ingin bergabung dengan kami. Untuk memenuhi kepentingan mereka sendiri atau mencemarkan nama baik kami dan membuat kami terlihat buruk,” ujarnya dilansir dari Al-Jazeera.
Sumber : France 24/Al-Jazeera
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.