Kompas TV internasional kompas dunia

Ini Cerita Hantu Tertua di Dunia Berusia 3.500 Tahun, Terukir di Tablet Era Babilonia

Kompas.tv - 18 Oktober 2021, 12:39 WIB
ini-cerita-hantu-tertua-di-dunia-berusia-3-500-tahun-terukir-di-tablet-era-babilonia
Cerita hantu tertua di dunia yang berusia 3.500 tahun ternyata terukir di tablet era Babilonia dan tersimpan di Museum Britania. (Sumber: Daily Star)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Iman Firdaus

Ia menegaskan ada semacam pesan eksplisit di dalamnya. Tablet itu juga memiliki tulisan berkualitas di sana dan penggambaran yang rapi.

“Bahwa seseorang berpikir bisa menyingkirkan hantu dengan memberi mereka teman tidur sebenarnya cukup lucu,” katan Irving.

Seperti dilaporkan The Observer, tablet itu sendiri belum dipahami seluruhnya, dan tak pernah ditampilkan sejak Museum Britania mendapatkannya pada abadke-19.

Hanya di bawah pencahayaan yang baik, ilustrasi hantu tersebut menjadi hidup pada sudut tertentu.

“Benda tersebut harusnya masuk Buku Rekor Dunia karena bagaimana mungkin ada gambaran mengenai hantu yang lebih tua?” katanya.

Berbagai daftar mengenai pengusiran hantu di bagian belakang sudah diterjemahkan, meski sebagai tablet hilang.

Baca Juga: China Ngamuk AS dan Kanada Kirim Kapal Perang ke Selat Taiwan, Dianggap Tindakan Provokatif

Tulisan di tablet itu diakhiri dengan sebuah peringatan.

“Jangan melihat di belakang Anda,” bunyi peringatan di tablet tersebut.

Irving pun percaya bahwa tablet itu kemungkinan merupakan bagian dari perpusataan sihir di sebuah rumah pengusiran setan atau di kuil.

“Semua ketakutan, kelemahan, dan karakteristik yang membuat ras manusia mempesona, dan terbentang dengan jarak 3.500 tahun lalum” ucapnya.




Sumber : Daily Star




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x