Baca Juga: Intip Perayaan Hari Ayah Sedunia di Berbagai Negara, Jatuh Hari Ini Setiap Tanggal 20 Juni
Sementara itu, Menteri Kesehatan Brasil, Marcelo Quiroga mengungkapkan simpatinya terhadap semua keluarga dari korban jiwa Covid-19.
“Sebanyak 500.000 jiwa hilang karena pandemi yang memengaruhi Brasil kami dan seluruh dunia,” cuitnya di Twitter.
Wabah Covid-19 di Brasil semakin meningkat karena varian yang lebih menular, termasuk salah satunya teridentifikasi di wilayah Amazon, dan kini dikenal sebagai varian Gamma.
Setidaknya 70.000 kasus terkonfirmasi setiap harinya pada beberapa pekan terakhir.
Jumlah okupansi tempat tidur di ruang perawatan intensif (ICU) terus berada di atas 80 persen, pada kebanyakan negara bagian di Brasil.
Baca Juga: Junta Militer Myanmar Tolak Resolusi Majelis Umum PBB yang Serukan Embargo Militer
Rata-rata kematian karena Covid-19 di Brasil mencapai lebih dari 1.500 sejak Maret lalu.
Mantan Kepala Regulator Kesehatan Anvisa, Gonzalo Vecina mengatakan, kurangnya perkembangan dari program vaksin akan terus menyebabkan kematian.
“Ada 500.000 kematian dan sayangnya akan terus berkembang karena diperlukan waktu untuk meningkatkan cakupan vaksinasi,” tutur Vecina.
“Mungkin tahun ini masih akan sulit karena kami bergantung dengan pengiriman vaksin, yang didapatkan setelah sangat terlambat,” tambahnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.