Pihak keluarga sendiri sudah memberitahu hilangnya Rahman ke polisi.
Saudara Rahman, Basheer secara tak sengaja melihatnya di jalan suatu hari dan berhasil mengikutinya ke seuah rumah di desa tetangga.
Ternyata rumah tersebut disewa Rahman bersama Sajhita. Polisi pun kemudian membawa mereka ke pengadilan lokal.
Pengadilan pun memperbolehkan kedua secara legal untuk hidup bersama setelah mendengar cerita mereka.
Ternyata keduanya berasal dari keluarga yang berbeda agama, dan merasa yakin keluarnya tak akan mengizinkan mereka berpasangan.
Hal itulah yang kemudian membuat keduanya memutuskan kabur dan hidup bersama.
“Cerita mereka terdengar tak biasa, tetapi kami membawa pasangan itu ke rumah Rahman, dan mereka mengatakan Sajhita tinggal secara rahasia di sebuah kamar selama ini,” tutur Petugas Kepolisian Nenmara, Deepa Kumar kepada Indian Express.
Baca Juga: Diculik dan Hilang 58 Tahun, Pria Ini Akhirnya Bisa Bertemu Ayahnya Lagi
Anehnya, keluarga Rahman juga tak tahu bahwa Sajhita sempat tinggal sangat lama di rumah mereka.
Rahman dikabarkan memiliki kamar terpisah yang selalu ia kunci, dan tak ada seorang pun yang bisa masuk.
Rahman selalu marah jika ada yang bertanya mengenai kamar tersebut.
Orang tuanya sendiri akhirnya tak pernah bertanya kepadanya mengenai ruangan tersebut.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.