Sang kakek hanya memiliki dua luka kecil di kulitnya.
Aksi heroik kelima orang itu membuat Kepolisian Toyama Minami memberikan mereka sertifikat pujian pada 20 Juni 2020.
Baca Juga: Viral Pengacara Kucing saat Sidang Virtual di Texas
Sedangkan Koko diberikan makanan kucing atas usahanya.
Baru setahun kemudian, kepolisian memberikan upacara untuk Koko.
Pihak kepolisian juga memberikan sertifikat yang mengumumkan komitmennya untuk melindungi keamanan warga.
Dikutip dari World of Buzz, sebagai kepala polisi sehari, Koko mendatangi SD Kumano yang tengah menyelenggarakan kelas keamanan lalu lintas untuk siswanya.
Baca Juga: Pesawat Putar Balik Setelah Kucing Masuk Kokpit dan Cakar Pilot
“Saya ingin anak-anak berhati-hati terhadap kecelakaan lalu lintas dan selokan saat mereka berjalan bersama,” tutur majikan Koko, yang tak disebutkan namanya.
Sang majikan mengungkapkan, Koko kerap terlihat khawatir dan kerap keluar rumah jika anak-anak pergi ke sekolah.
“Jika sesuatu terjadi lagi, saya ingin Koko bisa memperingatkan saya lagi,” tambahnya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.