Kompas TV feature tips, trik, dan tutorial

Awas! 4 Penyakit ini Bisa Menular Melalui Ciuman Bibir

Kompas.tv - 25 Desember 2021, 11:22 WIB
awas-4-penyakit-ini-bisa-menular-melalui-ciuman-bibir
Ilustrasi. Ada bahaya yang mengintai di balik manfaat dan kenikmatan berciuman, termasuk potensi penularan penyakit. (Sumber: pixabay.com)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Sebagian orang meyakini bahwa berciuman dengan pasangan dapat mempererat hubungan cinta, mulai dari ciuman pipi, kening, hingga bibir.

Salah satu jenis ciuman bibir yang cukup populer adalah french kiss, yakni ciuman klasik ala Prancis yang melibatkan lidah.

Ciuman ini begitu sensual karena melibatkan lidah, air liur, dan gerakan yang tepat.

Dilansir Kompas.com, Sabtu (25/12/2021), ketika berciuman dengan seseorang, ada hormon perasaan baik tertentu, seperti dopamin, yang dilepaskan yang akan membuatmu merasa di puncak dunia dan ingin kembali lagi.

Namun, ada bahaya yang mengintai di balik manfaat dan kenikmatan berciuman, termasuk potensi penularan penyakit.

Dalam studi tahun 2014, peneliti dari Belanda memperkirakan bahwa ciuman ala Prancis yang berlangsung hanya sepuluh detik dapat memfasilitasi transfer hingga 80 juta bakteri, yang sebagian besar tidak bersifat patogen.

Mengutip dari The Guardian, berikut ini beberapa bahaya di balik french kiss.

1. Rongga dan Penyakit Periodontal

Sebelum melakukan ciuman intim, sebaiknya pertimbangkan mengenai seberapa baik mereka menjaga kebersihan mulutnya.

Jika pasangan tidak menjaga kesehatan mulutnya dan memiliki banyak gigi berlubang, bakteri penyebab karies gigi tersebut berpotensi berpindah saat berciuman.

Salah satu bakteri yang dapat menular melalui ciuman adalah bakteri Streptococcus mutans.

Pastikan kamu dan pasangan selalu mematuhi praktik kebersihan mulut yang sehat untuk membantu menghindari gigi berlubang dan perkembangan penyakit gusi. 

2. Herpes Simplex Virus (HSV 1)

Herpes Simplex Virus 1 (HSV1) menyebabkan kulit melepuh, khususnya pada bibir dan sekitar mulut. Infeksi HSV1 ini sangat menular yang dapat ditularkan kepada seseorang saat berciuman.

Banyak orang yang terinfeksi herpes mulut bahkan tidak menyadari bahwa mereka terinfeksi, dan mungkin tanpa sadar menularkannya kepada pasangannya saat berciuman.

3. Meningitis

Meningitis adalah penyakit serius yang menyebabkan peradangan pada selaput otak dan sumsum tulang belakang. 

Penyakit ini menular pada orang lain melalui pertukaran air liur saat berciuman. Gejala umum dari kondisi ini termasuk sakit kepala, leher kaku, demam, dan kepekaan terhadap cahaya.

Pencegahan adalah kunci ketika kita berbicara tentang wabah penyakit tersebut. 

Cari pertolongan medis segera jika kamu merasa gejala dan mungkin terinfeksi.

4. Infectious Mononucleosis

Mononucleosis adalah infeksi virus yang biasanya menyerang orang dewasa muda dan disebut juga sebagai "penyakit berciuman". 

Penyebab penyakit ini adalah EBV (Epstein-Barr Virus), yang tumbuh subur dalam cairan seperti air liur dan dapat menular dengan mudah melalui air liur orang yang terinfeksi.

Gejala umum dari malaise adalah sakit tenggorokan, pembengkakan kelenjar getah bening, dan demam. 

Gejala biasanya sembuh sendiri dan membaik seiring berjalannya waktu, tetapi komplikasi dari infeksi parah mungkin termasuk pembengkakan dan bahkan pecahnya limpa.

Jadi, sebelum melakukan ciuman itu, pastikan kamu dan pasangan dalam keadaan sehat.




Sumber : Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x