ROMA, KOMPAS.TV - Timnas Italia melakoni laga terakhir di babak penyisihan grup A Euro 2020 melawan Wales, Minggu (20/6/2021) malam WIB.
Bermain di Stadion Olimpico Roma, Italia yang sudah memastikan lolos ke fase knockout melakukan rotasi di susunan pemainnya.
Roberto Mancini memilih untuk memberi kesempatan kepada Andrea Belotti, Federico Chiesa dan Federico Bernardeschi di lini depan.
Sementara itu, Marco Verratti dan Matteo Pessina turun di lini tengah untuk menemani Jorginho.
Meski tak menurunkan skuad terbaiknya, Italia tetap tampil menyerang sejak awal laga.
Berulang kali, Chiesa dkk membahayakan gawang Wales yang dijaga oleh Daniel Ward.
Baca Juga: EURO 2020: Roberto Mancini Lakukan Rotasi, Italia Unggul Satu Gol dari Wales di Babak Pertama
Namun, Italia baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-39.
Berawal dari tendangan bebas Verratti, Pessina yang tanpa penjagaan di kotak penalti mampu membelokkan bola dengan kakinya.
Walau hanya tersentuh sedikit, bola yang melaju dengan deras tersebut tak mampu dijangkau Ward.
Italia pun unggul 1-0 atas Wales.
Dua menit berselang, Pessina nyaris mencetak gol keduanya di pertandingan tersebut.
Sayang, usahanya tersebut masih melebar dari sisi gawang.
Skor 1-0 pun tetap menghiasi pertandingan saat turun minum.
Baca Juga: Prediksi Italia Vs Wales: Duel Penentuan Juara di Grup A Euro 2020
Di babak kedua, Italia bermain semakin agresif untuk mencari gol kedua.
Menit ke-53, Azzurri hampir saja mencetak gol keduanya di laga tersebut.
Akan tetapi, tendangan bebas keras dari Federico Bernardeschi masih menerpa tiang gawang.
Terus tertekan, Wales semakin sulit untuk bangkit setelah mereka harus bermain dengan sepuluh orang akibat Ethan Ampadu menerima kartu merah di menit ke-55.
Meski bermain dengan minus jumlah pemain, Wales tetap berjuang untuk mencari gol penyama.
Salah satu peluang terbaik datang untuk Wales di sisa 15 menit terakhir.
Baca Juga: Italia vs Wales, Adu Gengsi Demi Status Juara Grup A Piala Eropa 2020
Gareth Bale yang berdiri bebas di kotak penalti Italia, mendapat umpan matang melalui sundulan.
Patut disayangkan, tendangan voli pemain Real Madrid tersebut malah melambung tinggi tak menemui sasaran.
Laga pun akhirnya ditutup wasit dengan kemenangan 1-0 Italia atas Wales.
Hasil ini membawa Azzurri kokoh di puncak klasemen grup A dengan raihan sempurna 9 poin dari tiga laga.
Sedangkan Wales, meski kalah dari Italia, The Dragon tetap berhak lolos ke 16 besar setelah menduduki posisi runner-up.
Wales mengungguli Swiss yang harus puas berada di peringkat ketiga usai menang 3-1 atas Turki.
Walaupun poin kedua tim sama, Wales masih menang dari Swiss dari sisi selisih gol.
Baca Juga: Euro 2020: Kalah Telak dari Italia, Pelatih Swiss: Mereka Berlari 6 Kilometer Lebih Jauh!
Susunan pemain Italia vs Wales
Italia: Donnarumma, Toloi, Bonucci, Bastoni, Emerson, Pessina, Jorginho, Verratti, Chiesa, Belotti, Bernardeschi.
Wales: Wards, Roberts, Williams, Rodon, Gunter, Morrell, Allen, Bale, Ampadu, James, Ramsey.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.