JAKARTA, KOMPAS.TV - Jessica Wongso, perempuan yang divonis membunuh sahabatnya, Mirna Salihin memberikan respons melalui kuasa hukumnya usai film dokumenter tentang kasusnya bertajuk Ice Cold: Murder, Coffe and Jessica Wongso yang tayang di Netflix viral.
Kuasa hukum Jessica Wongso, Sordame Purba, mengungkap respons Jessica Wongso ketika mendengar film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffe and Jessica Wongso viral di media sosial.
Sordame Purba mengatakan, Jessica mengaku heran kenapa film tersebut viral.
“Cuma dia (Jessica Wongso) heran, kok bisa seviral ini," ujar Sordame Purba setelah menjenguk Jessica Wongso di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Senin (9/10/2023).
Baca Juga: Usai Film Dokumenter Kasus Sianida Tayang di Netflix, Muncul Polemik Soal Tuntutan Jessica Wongso
Hidayat Bustam selaku tim kuasa hukum Jessica Wongso menambahkan bahwa Jessica sendiri belum menonton dokumenter tersebut.
“Mamanya, bapaknya belum nonton. Jessica juga belum nonton, dia nggak punya Netflix. Kan dia nonton TV bareng napi lain," tutur Hidayat, dikutip dari Kompas.com.
Hidayat juga tak menyangka dokumenter Ice Cold: Murder, Coffe and Jessica Wongso sangat viral dan kembali membuka misteri pembunuhan Wayan Mirna Salihin.
“Film Netflix itu kan film dokumenter, film yang mempunyai dokumen. Semuanya juga diminta dan diwawancarai sepanjang persidangan. Begitu dia ngomong dan booming kita juga enggak tahu," ungkap Hidayat.
Sebagai informasi, Ice Cold: Murder, Coffe and Jessica Wongso merupakan film dokumenter Netflix yang tayang pada 30 September 2023 lalu.
Dokumenter tersebut mengulas kembali kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin pada 2016 lalu.
Film dokumenter itu menampilkan wawancara langsung dan eksklusif dengan ayah dan saudara kembar Mirna, pengacara Jessica, dan jurnalis yang meliput kasus tersebut.
Kasus kopi sianida Jessica Wongso memang sempat menyita perhatian publik. Kasus itu bermula saat Jessica, Mirna dan sahabat mereka Hani berencana bertemu di sebuah kafe di Grand Indonesia, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Film Ice Cold Buat Heboh, Kembaran Mirna: Tolong Tonton Sidangnya, Jangan karena Satu Jam Dokumenter
Jessica datang terlebih dahulu memesankan minuman es kopi vietnam untuk Mirna dan cocktail untuk Hani sebelum keduanya datang.
Tak lama setelah Mirna meminum kopinya, ia kejang-kejang dengan mulut berbusa sebelum tak sadarkan diri.
Dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Abdi Waluyo, Mirna dinyatakan tewas. Polisi kemudian melakukan otopsi terhadap jenazah Mirna pada 6 Januari 2016.
Setelah memeriksa lambung dan hati Mirna, polisi mendapati adanya zat yang bersifat korosif di dua organ tersebut, berupa racun sianida.
Setelah polisi melakukan penyelidikan, Jessica Wongso akhirnya ditetapkan sebagai tersangka dalam kematian Mirna pada 29 Januari 2016.
Pada 27 Oktober 2016 atau setelah melewati 32 kali persidangan, Jessica Wongso akhirnya divonis bersalah dengan hukuman 20 tahun penjara.
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.