Pada masa-masa ini Bob Tutupoly kerap diajak kerjasama untuk perekaman lagu. Hingga pada tahun 1966-1969 dia didapuk menjadi Penyanyi Kesayangan Siaran ABRI.
Baca Juga: Saipul Jamil Jawab Isu Rujuk dengan Dewi Perssik, Bermula dari Video Mesra
Tahun 1969, Bob memutuskan untuk ke Amerika Serikat setelah mendapatkan tawaran dari grup Venturas, orang-orang Indonesia yang berada di Los Angeles.
Venturas berjanji mencarikan produser bagi Bob. Namun, janji hanya janji. Bob justru bekerja paruh waktu di sana.
Hingga akhirnya dia bertemu dengan The Midnighters dan bernyanyi di San Fransisco dan Los Angeles. Bob juga mendapatkan kesempatan merekam lagu, termasuk Hello LA dan Bye-Bye Birmingham yang tidak dirilis secara publik.
Selain itu, dia juga pernah menjadi pemimpin restoran.
Hingga tahun 1976, Bob pulang ke Indonesia dan meluncurkan lagu Widuri.
Baca Juga: Profil Bader Shammas, Suami Lindsay Lohan asal Dubai, Profesinya Asisten Wakil Presiden Bank
Selain menyanyi, Bob juga memiliki kemampuan membawakan acara yang cukup handal. Dia pernah memandu kuis Pesona 13, Silih Berganti, dan Ragam Pesona.
Selain itu, Bob Tutupoly juga pernah menjajal kemampuan aktingnya di film Gli Innamorati Della Becak, Penasaran, dan Sebelah Mata.
Dia bahkan berkesempatan beradu akting dengan sejumlah artis terkenal, termasuk Rima Melati yang baru-baru ini berpulang.
Kendati punya banyak talenta, dunia tarik suara menjadi satu hal yang spesial bagi Bob. Dia bahkan tetap menyanyi meski usianya sudah senja.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.