Kompas TV entertainment lifestyle

Kamar Tidur Terlihat Monoton? Berikut 5 Cara untuk Mengubahnya Lebih Ceria

Kompas.tv - 30 Mei 2021, 20:31 WIB
kamar-tidur-terlihat-monoton-berikut-5-cara-untuk-mengubahnya-lebih-ceria
Ilustrasi kamar tidur dengan kesan ceria di dalamnya. (Sumber: bernas.id)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Hariyanto Kurniawan

Baca Juga: Mudahnya Mengganti Wallpaper dengan 5 Langkah Berikut Ini

3. Tambahkan karya seni

Selanjutnya, berikan dinding perubahan warna-warni dengan menggantung fotografi atau karya seni grafis yang berwarna.

Hubungan salah satu warna karya seni dengan warna bantal atau selimut yang telah dipilih, agar tidak memiliki warna yang terlalu banyak di dalam ruangan.

4. Aksesori untuk meja nakas

Manfaatkan permukaan meja nakas di sebelah ranjang untuk menampilkan satu atau dua aksesori yang memiliki warna favorit penghuni kamar.

Jika merasa kesulitan untuk menyatukan palet, kembali, aplikasikan warna yang digunakan di tempat tidur atau bantal.

Selain itu, untuk tetap memberikan tampilan yang tertata dan rapi, gunakan wadah untuk mengatur perhiasan dan barang sisa lainnya yang sering digunakan setiap hari.

Baca Juga: Banyak Variannya, Berikut 6 Pilihan Warna Kuning yang Cocok untuk Ruangan, Kamu Pilih Mana?

5. Tanaman

Memberikan sentuhan alami dengan meletakkan tanaman hias di dalam kamar tidur, juga dapat menambah suasana.

Sebagai catatan, pilih tanaman yang tidak membutuhkan cahaya dan penyiraman yang terlalu banyak sehingga mudah merawatnya.

Atau bisa juga dengan meletakkan setangkai bunga yang dimasukkan ke dalam vas bening dan letakkan di meja samping tempat tidur atau di meja rias.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x