Drakor romantis yang diperankan oleh D.O EXO dan Nam Ji Hyun ini juga ikut membawa nama Kim Seon Ho semakin populer.
Di sini, peran Kim Seon Ho sebagai hakim yang memiliki sifat rendah hati dan bersekutu dengan putra mahkota dalam mengungkap kejahatan.
5. Welcome to Wakiki 2 (2019)
Tak selalu menjadi pria dengan peran protagonis yang charming, dalam Welcome to Wakiki 2 Kim Seon Ho membuktikan kematangan aktingnya dengan menjajal peran komedi.
Cha Woo Shik sendiri diceritakan sebagai seorang idol K-Pop yang kurang terkenal dan memutuskan untuk menjadi penyanyi.
Karena bujukan Lee Joon Ki (Lee Yi Kyung), ia pun menginvestasikan seluruh uangnya untuk mengelola guest house Waikiki yang hampir bangkrut.
6. Catch The Ghost (2019)
Di sini Kim Seon Ho berperan sebagai Go Ji Seok, seorang polisi terbaik yang bekerja untuk kepolisian subway Korea. Ia pun bertugas membantu Yoo Ryung (Moon Geun Young) seorang detektif baru yang penuh antusias atas pekerjaannya.
Ji Seok dan Yoo Ryun pun harus menyelesaikan kasus pembunuhan berantai dari sosok pembunuh misterius bernama “the Ghost”.
7. Start-Up (2020)
Drama Korea Start-Up akan membawa kita pada perjuangan Seo Dal Mi (Suzy) dan Nam Do San (Nam Joo Hyuk) dalam mewujudkan mimpi membangun sebuah bisnis start up yang besar di Korea Selatan.
8. You Drive Me Crazy
Ungkapan perempuan dan laki-laki tak akan pernah bisa menjadi sahabat, agaknya memang benar. Seperti pada serial drama Kim Seun Ho berjudul You Drive Me Crazy ini. Meski hanya tayang empat episode, drama ini dijamin bakal bikin baper penonton di sepanjang episode.
Kisahnya tentang persahabatan seorang pelukis bernama Kim Rae Wan (Kim Seun Ho) dengan Han Eun Sung (Lee You Young) yang merupakan penerjemah bahasa Prancis.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.