Kompas TV bisnis bumn

Garuda Indonesia Kembali Gelar Travel Fair, Ada Potongan Harga Hingga 80 Persen

Kompas.tv - 21 Oktober 2022, 06:39 WIB
garuda-indonesia-kembali-gelar-travel-fair-ada-potongan-harga-hingga-80-persen
Maskapai nasional Garuda Indonesia bekerja sama dengan Bank Mandiri dan didukung penuh oleh Dyandra Promosindo kembali menggelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2022. (Sumber: Garuda Indonesia)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Iman Firdaus

Lebih lanjut, Irfan menjelaskan dalam GATF 2022 ini, Garuda Indonesia juga memberikan berbagai nilai tambah lainnya.

Mulai potongan harga rute domestik lainnya hingga 15 persen, 18 persen untuk rute internasional hingga harga khusus untuk beberapa rute penerbangan yang dilayani oleh airline partner Garuda Indonesia seperti Goldcoast Australia, Osaka Jepang, Frankfurt Jerman dan Helsinki Finlandia. 

Tak hanya itu anggota GarudaMiles juga akan mendapatkan penawaran menarik lainnya. Seperti welcome bonus hingga 2022 miles bagi anggota baru yang melaksanakan pendaftaran selama periode GATF 2022.

Baca Juga: Yuk, Berburu Diskon dan Promo di Hari Terakhir Kompas Travel Fair 2022!

Discount redemption hingga 60 persen untuk ditukarkan dengan tiket Garuda Indonesia, program 'Beli Mileage dan Dapatkan 50 persen Bonus Miles' hingga program 'Penawaran Special Garuda Miles Gold Privilege Mulai Dari 3 Jutaan'.

"Kiranya penyelenggaraan GATF 2022 ini dapat memberikan nilai tambah secara optimal tidak hanya bagi kami di tengah momentum akselerasi pemulihan kinerja yang terus kami laksanakan, namun juga bagi masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan memperoleh penawaran menarik serta pelaku industri pariwisata untuk mempererat soliditas dalam mengakselerasikan pemulihan pariwisata nasional," ujar Irfan.


 

Sementara itu, Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri, Aquarius Rudianto mengungkapkan keikutsertaan Bank Mandiri dalam Sinergi BUMN di GATF 2022 ini dapat mendorong kebangkitan industri pariwisata dan sektor turunannya. 

Menurutnya kolaborasi ini juga sangat baik untuk mengenalkan dan semakin memperkuat kesadaran masyarakat terkait kemudahan bertransaksi dengan channel pembayaran Bank Mandiri. 

Baca Juga: Keunikan Air Terjun Saluopa Jadi Daya Tarik Wisatawan Mancanegara

"Terutama superapp Livin by Mandiri. Harapannya inisiatif ini juga dapat meningkatkan basis nasabah dan transaksi perseroan," ujar Aquarius 

Pelaksanaan GATF 2022 ini, Bank Mandiri sebagai bank partner juga akan memberikan berbagai penawaran menarik khusus untuk pemegang Mandiri Kartu Kredit yang menggunakan jasa Garuda Indonesia.

Seperti cashback hingga Rp3 Juta, flash sale business class seharga Rp 2,4 Juta, special grand Raffle Tiket ke Jepang, bonus GarudaMiles senilai satu tiket pesawat ke Singapura.

Kemudian cicilan 0 persen hingga 12 bulan, diskon 50 persen Livin'Poin redemption, serta benefit eksklusif lainnya dengan periode penerbangan sampai dengan Oktober 2023.

Baca Juga: 3 Objek Wisata di Banda Neira, Pulau yang Dijuluki "Sepotong Surga dari Timur"

Di kesemaptan yang sama Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung menyatakan GATF 2022 ini menjadi salah satu gelaran terpercaya yang dapat membangkitkan kembali berbagai sektor industri pariwisata.

Tak hanya itu kegiatan ini juga dinilai ikut memulihkan perekonomian nasional setelah pandemi. 
"Tentunya hal ini didukung juga dengan pengawasan yang terukur serta partisipasi dari pengunjung yang mematuhi protokol kesehatan yang berlaku," ujar Daswar.

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x