Samsung Galaxy M21 Usung Baterai Jumbo, Harga Rp 3 Jutaan
Gadget | 21 Mei 2020, 20:22 WIBSelain itu, kapasitas baterai yang dibawa pun sama. Galaxy M21 juga memiliki baterai jumbo dengan kapasitas 6.000 mAh, yang mendukung teknologi pengisian cepat 15W.
Dengan baterai tersebut, Samsung mengklaim ponsel ini bisa dipakai untuk mendengarkan musik selama 131 jam serta memainkan video hingga 29 jam dalam sekali pengisian penuh.
Baca Juga: Samsung Pastikan Produksi Trio Galaxy S20 dan Z Flip Tak Terpengaruh Virus Corona
Galaxy M21 juga sudah dibekali dengan konektor USB Type-C, serta modul pemindai sidik jari konvensional yang diletakkan di bagian punggung perangkat.
Galaxy M21 menjalankan sistem operasi Android 10 dan dilapisi dengan tampilan antarmuka ala Samsung, One UI 2.0.
Samsung Galaxy M21 ditawarkan dalam tiga varian warna yaitu Biru, Hitam, dan Hijau.
Untuk harga, Galaxy M21 di Indonesia dijual dengan banderol Rp 3.199.000, dan hanya dijual secara online.
Smartphone ini mulai dipasarkan secara eksklusif di e-commerce Lazada Indonesia lewat flash sale pada 18-23 Mei 2020.
Khusus selama periode flash sale tersebut, harga Galaxy M21 didiskon menjadi Rp 2,99 juta.
Penulis : fadhilah
Sumber : Kompas TV