Harga Menggoda Kantong, Ini Spesifikasi Oppo Reno 8 Versi 5G dan 4G
Gadget | 16 Agustus 2022, 14:28 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Oppo resmi meluncurkan Reno 8 Series di Indonesia pada Senin (15/8/2022). HP Oppo teranyar ini hadir dalam dua varian, yakni 4G dan 5G.
Harga Oppo Reno 8 5G di Indonesia adalah Rp7.999.000. Smartphone ini hadir dengan konfigurasi RAM 8GB dan memori 256GB yang sudah mendukung RAM Expansion.
Sementara harga Oppo Reno 8 adalah Rp4.999.000. Perangkat ini memiliki konfigurasi RAM 8GB dan memori penyimpanan 256GB yang juga telah mendukung RAM Expansion.
Oppo Reno 8 5G dan Oppo Reno 8 4G sudah bisa dipesan (pre-order) mulai Senin 15 Agustus hingga Kamis 25 Agustus 2022. Penjualan perdana kedua ponsel Reno 8 Series ini bakal digelar pada Jumat 26 Agustus 2022.
Baca Juga: Oppo A55 Resmi Rilis di Indonesia, Berikut Harga, Keunggulan, dan Spesifikasinya
Spesifikasi Oppo Reno 8 5G
Untuk spesifikasi layarnya, Oppo Reno 8 5G menggunakan layar AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 × 1.080 piksel), refresh rate 90 Hz, tingkat kecerahan (brightness) maksimum 600 nit.
Di sisi kiri atas layar depan ponsel ini terdapat punch hole yang menampung kamera selfie 32 MP (f/2.4, Sony IMX709).
Beralih ke bagian belakang, Reno 8 5G dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8, Sony IMX766), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2, Sony IMX355), dan kamera makro 2 MP (f/2.4).
Untuk performa, ponsel penerus Reno 7 5G ini mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 1300 5G (6nm), yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta penyimpanan media 256 GB.
Oppo Reno 8 5G dibekali dengan baterai 4.500 mAh dan ditemani teknologi pengisian cepat SuperVOOC 80 watt.
Teknologi fast charging tersebut disebut dapat mengisi daya hingga 50 persen dalam waktu 11 menit atau mengisi penuh 100 persen dalam 28 menit.
Di Tanah Air, Oppo Reno 8 5G tersedia dalam varian warna Shimmer Gold dan Shimmer Black. Ponsel ini memiliki bobot 179 gram dengan dimensi ketebalan 7,67 mm.
Baca Juga: OPPO A96 RAM 8GB+256GB Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya
Spesifikasi Oppo Reno 8 4G
Oppo Reno 8 4G dibekali layar AMOLED 6,4 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 × 1.080 piksel), refresh rate 90 Hz, serta tingkat kecerahan 600 nit.
Layar tersebut dihiasi punch hole yang menampung kamera selfie 32 MP (f/2.4) dengan sensor Sony IMX709.
Di bagian punggung, Reno 8 4G dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 64 MP (f/1.7), kamera depth sensor 2 MP (f/2.4), dan kamera makro 2 MP (f/3.3).
Di bagian hardware, Reno 8 4G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 680 4G, yang dipadukan dengan RAM 8 GB serta penyimpanan media 256 GB. Ada fitur Expansion RAM hingga 5 GB untuk menambah kapasitas RAM.
Oppo Reno 8 4G juga turut dibekali dengan baterai 4.500 mAh dan ditemani teknologi pengisian cepat SuperVOOC 33 watt. Teknologi fast charging tersebut disebut dapat mengisi daya hingga 100 persen dalam waktu 60 menit.
Di atas kertas, Oppo Reno 8 4G memiliki bobot 176 gram dengan dimensi ketebalan 7,49 mm. Di Indonesia, ponsel ditawarkan dalam varian warna Dawnlight Gold dan Starlight Black.
Penulis : Dian Septina Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV