> >

Spesifikasi dan Kelebihan Redmi 10A, Harga Mulai Rp1 Jutaan

Gadget | 20 Mei 2022, 14:47 WIB
Harga dan spesifikasi Redmi 10A, smartphone terbaru dari Xiaomi (Sumber: Redmi Indonesia)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Perusahaan teknologi asal China, Xiaomi resmi meluncurkan Redmi 10A yang merupakan aksesor dari tipe sebelumnya, 9A.

Harga Redmi 10A relatif terjangkau. Hanya Rp1 jutaan saja, pembeli bisa membawa pulang smartphone baru.

Mengenai spesifikasi Redmi 10A, tidak jauh berbeda dengan Redmi 9A, namun tetap memliki kelebihan-kelebihan yang membedakan keduanya.

Seperti halnya bagian desain dan kamera belakang Redmi 10A kini berjumlah dua, alih-alih hanya satu.

Spesifikasi Redmi 10A

Melansir situs Redmi Indonesia, spesifikasi kamera utama memiliki teknologi sensor wide angle 13MP dan bokeh 2MP.

Baca Juga: Xiaomi Resmi Luncurkan Ponsel Terbaru, Ini Perbedaan Redmi Note 11 Pro dan Redmi Note 11 Pro Plus

Dengan harga Redmi 10A yang relatif terjangkau, kemampuan merekam video pun cukup baik dengan kualitas mencapai 1080p@30fps. 

Sementara untuk selfie, kamera depan beresolusi 5MP dan untuk merekam video kualitasnya sebatas 720p@30fps.

Smartphone kelas menengah ke bawah ini juga ditenagai prosesor MediaTek Helio G25 yang sama seperti Redmi 9A.

Chip didesain dengan fabrikasi 12 nm dan memiliki CPU octa core berkecepatan hingga 2,0 GHz. HP ini juga memiliki GPU PowerVR8320.

Kelebihan Redmi 10A terletak pada fitur Sunlight Display serta Reading Mode 3.0 yang dapat memberikan pengalaman menonton, browsing maupun bermain game jadi lebih nyaman.

Untuk bagian desainnya, seri ini dihiasi modul persegi bersudut diagonal tempat diletakannya kamera belakang, lampu flash LED, sensor sidik jari, dan logo.

Baca Juga: Daftar Harga Terbaru HP Xiaomi Redmi, Poco dan Mi Bulan Oktober 2021

Sementara itu, dibagian depan terdapat layar 6,53 inci dengan resolusi HD+, layar notch dengan desain seperti tetesan air.

Harga Redmi 10A

Redmi 10A hadir dalam dua varian dengan konfigurasi memori yang berbeda. Tiap varian dibanderol dengan harga yang berbeda pula.

Harga HP Redmi 10A varian 3/32GB dibanderol mulai dari Rp1.499.000.

Sementara harga Redmi 10A varian 3/64GB dijual lebih mahal dimulai dari Rp1.599.000.

Penulis : Dian Nita Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas.com, Kontan.id


TERBARU