> >

Gratis! Klaim Game Tembak-Tembakan Star Wars Battlefront 2, di Sini

Games | 15 Januari 2021, 14:45 WIB
Tampilan game Star Wars Battlefront 2: Celebration Edition. (Sumber: Youtube/EA Star Wars)

SOLO, KOMPAS.TV - Epic Games Store menggratiskan game Star Wars Battlefront 2: Celebration Edition. Pembaca dapat langsung mengklaim dan download game ini di situs Epic Games Store.

Game Star Wars ini bergenre first person shooter (FPS). Game ini adalah hasil karya studio DICE yang merupakan anak perusahaan raksasa Electronic Arts (EA).

Game ini pertama kali rilis pada 18 November 2017. Edisi kali ini rilis pada 20 Desember 2019.

Game ini memiliki 13 bagian cerita. Cerita game ini berpusat  di sekitar Iden Versio, komandan skuat elit Inferno di bawah Kekaisaran.

Iden memiliki menghancurkan bukti yang dapat memperingatkan para Pemberontak tentang sebuah serangan rahasia Kekaisaran.

Setelah itu, ia mendapat misi bernama Operasi Cinder di dekat forest moon. Ada sisipan adegan di mana Iden akan melihat stasiun luar angkasa raksasa sekaligus senjata super Death Star meledak.

Sebelumnya, Epic Games Store membanderol game ini dengan harga 39,99 dollar atau senilai Rp 561 ribu. Kini game itu dapat dimainkan tanpa perlu mengeluarkan uang sepeser pun. Meski begitu, ada beberapa fitur kustomisasi yang dapat dibeli.

Untuk mengklaim Star Wars Battlefront 2: Celebration Edition, pembaca dapat mengikut langkah-langkah berikut.

  • Masuk ke situs atau aplikasi PC Epic Games Store. Bisa dengan mengklik link ini.
  • Login dulu ke Epic Games Store.  Login bisa dilakukan dengan akun Google.
  • Setelah login, klik tulisan "Get" untuk mengklaim Star Wars Battlefront 2: Celebration Edition.
  • Selesaikan transaksi. Pembaca tak perlu membayar sama sekali.
  • Setelah transaksi selesai, Star Wars Battlefront 2: Celebration Edition dapat diakses di menu library.
  • Pembaca bisa download Star Wars Battlefront 2: Celebrate Edition dari library.

Game ini dapat dimainkan gratis selama 15-21 Januari 2021.

Ada spesifikasi minimum untuk memainkan game ini. Berikut spesifikasi minimum-nya

  • OS: 64-bit Windows 7 SP1/Windows 8.1/Windows 10
  • Processor (AMD): AMD FX 6350
  • Processor (Intel): Intel Core i5 6600K
  • Memory: 8GB RAM
  • Graphics card (AMD): AMD Radeon™ HD 7850 2GB
  • Graphics card (NVIDIA): NVIDIA GeForce® GTX 660 2GB
  • DirectX: 11 Compatible video card or equivalent
  • Online Connection Requirements: 512 KBPS or faster Internet connection
  • Hard-drive space: 60GB

Untuk spesifikasi yang direkomendasikan, berikut ini rinciannya.

  • OS: 64-bit Windows 10 or later
  • Processor (AMD): AMD FX 8350 Wraith
  • Processor (Intel): Intel Core i7 6700 or equivalent
  • Memory: 16GB RAM
  • Graphics card (AMD): AMD Radeon™ RX 480 4GB
  • Graphics card (NVIDIA): NVIDIA GeForce® GTX 1060 3GB
  • DirectX: 11.1 Compatible video card or equivalent
  • Online Connection Requirements: 512 KBPS or faster Internet connection
  • Hard-drive space: 60GB

Penulis : Ahmad Zuhad Editor : Eddward-S-Kennedy

Sumber : Kompas TV


TERBARU