> >

Patut Dicoba, Ini 4 Cara agar Password Tidak Mudah Dibobol Hacker

Teknologi | 6 Oktober 2023, 07:15 WIB
Tips Buat Password agar Susah Dibobol Hacker. (Sumber: Threatpost via Kompas.com)

2. Jangan pakai password sama

Menggunakan kata sandi yang sama di banyak akun akan berisiko terhadap keamanannya.

Ini mencakup kata sandi yang sebagian besar mirip, misalnya, hanya menambahkan angka berbeda di akhir password.

Pola tersebut memang lebih mudah diingat, namun perlu diketaui pola yang anda buat itu juga akan membuat hacker mudah menebaknya.

3. Gunakan multi-factor authentication (MFA)

Pastikan untuk menggunakan multi-factor authentication (MFA) yang membutuhkan faktor tambahan untuk mengakses akun selain kombinasi nama pengguna dan kata sandi biasa.

Ini biasanya berbentuk kode yang dikirimkan ke perangkat seluler melalui aplikasi atau pesan teks.

4. Periksa secara berkala

Hal yang tidak kalah penting lainnya yakni dengan mengecek secara berkala apakah password Anda termasuk dalam data yang bocor di internet.

Hal ini tidak hanya menunjukkan bahwa Anda perlu mengubah kata sandi, namun juga menyoroti informasi lain apa yang kini dapat dengan mudah disusupi.

Salah satu yang paling mudah diakses adalah situs Have I Been Pwned.

Situs ini bekerja untuk melacak pelanggaran yang menggunakan email atau surat elektronik.

Kita hanya perlu memasukkan alamat email dan situs akan menampilkan hasil pemeriksaan.

Baca Juga: Daftar 10 Password Keuangan yang Paling Banyak Dipakai Warga RI, Simak Tips Bikin Sandi yang Kuat

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU