Ini Yang Diajarkan Islam Agar Masyarakat Urban Tidak Mudah Stres
Beranda islami | 13 Mei 2020, 01:49 WIB"Ingatlah hanya dengan mengingat Allah, hati menjadi tentram." (QS Ar Ra’d : 28)
Sesungguhnya zikir dapat mendekatkan kita pada yang maha kuasa.
Islam mengajarkan kita untuk berzikir sebagai penyelamat jiwa. Bahkan zikir adalah jalan yang paling mudah untuk menuju kemenangan.
Dalam sebuah hadis disebutkan: 'Perumpamaan orang yang selalu berdzikir pada Allah SWT dengan orang-orang yang tidak berzikir adalah seperti orang hidup dan orang mati.'
"Hai orang-orang beriman janganlah harta-hartamu dan anak-anakmu melalaikan kamu dari mengingat Allah. Barang siapa yang berbuat demikian maka mereka itulah orang yang merugi." (QS Al-Munafiqun:9)
Totalitas ketaatan dan kepatuhan sebagai umat muslim terhadap ajaran rasul, akan sangat berpengaruh pada kualitas hidup kita di dunia dan di akhirat kelak.
Penulis : Herwanto
Sumber : Kompas TV