> >

Jelang Puncak Haji 2023, Hari Ini Jemaah Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Ibadah Wukuf Besok

Agama | 26 Juni 2023, 15:08 WIB
Jemaah haji Indonesia bersiap bergerak menuju Arafah dari wilayah Syisah 404, Senin (26/6/2023). (Sumber: Kompas TV/Antara)

MEKKAH, KOMPAS.TV - Jelang puncak ibadah haji, jemaah calon haji Indonesia mulai diberangkatkan menuju Arafah hari ini, Senin (26/6/2023).

Mereka menuju Arafah untuk melaksanakan ibadah wukuf sebagai puncaknya ibadah haji pada Selasa (27/6/2023) besok.

Keberangkatan para jemaah calon haji asal Indonesia itu menggunakan 1.470 bus dari kota Mekkah, Arab Saudi.

“Jemaah calon haji Indonesia diangkut menggunakan 1.470 bus untuk pergerakan dari Mekkah menuju Arafah,” kata Kasi Transportasi Daker Makkah, Asep Subhana di Mekah, Senin.

Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 2023 pun sudah menyiapkan pola pengangkutan jemaah dari hotel menuju Arafah.

Pola yang digunakan untuk pengangkutan jemaah dibagi menjadi tiga pemberangkatan.

Pertama, jemaah berangkat pukul 07.00 - 11.00 Waktu Arab Saudi pada Senin (26/6).

Kedua, jemaah berangkat pukul 11.00 - 17.00 Waktu Arab Saudi.

Ketiga, jemaah berangkat pukul 17.00 - 24.00 Waktu Arab Saudi.

Baca Juga: Mayoritas Calon Jemaah Haji Indonesia 2023 adalah Ibu Rumah Tangga, Simak 7 Fakta Lainnya

Asep menerangkan, 1.470 yang digunakan oleh jemaah calon haji Inodnesia itu terdiri dari 21 bus per maktab.

Masing-masing akan melakukan tiga kali putaran untuk penjemputan jemaah haji, dan masing-masing bus sudah disiapkan 47 tempat duduk.

Dia mengatakan, pada pukul 7 pagi Waktu Arab Saudi, jemaah sudah mulai diangkut bus untuk menuju Arafah secara bergelombang.

“Bus akan berputar sebanyak tiga kali untuk mengangkut tiga ribu calon haji. Masing-masing bus di satu maktab akan berputar tiga kali,” jelas Asep.

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU