Mayoritas Jemaah Haji 2023 asal Indonesia Perempuan dan Ibu Rumah Tangga
Agama | 25 Juni 2023, 15:41 WIB"Tercatat ada 5.791 anggota jemaah disabilitas, terdiri atas 3.659 perempuan dan 2.132 laki-laki. Mayoritas berangkat dari Embarkasi Surabaya (811), Solo (771), Jakarta–Pondok Gede (489), Makassar (489), dan Batam (268)," kata Subhan di Mekah, Sabtu (24/6/2023), sebagaimana dikutip Antara.
Subhan pun menyebut sebanyak 99,57 persen peserta haji 2023 sudah tiba di Tanah Suci. Sebanyak 98,34 persen baru melakukan ibadah haji pertama kali, sedangkan 1,66 persen sudah pernah melaksanakan haji.
Sejauh ini, terdapat 133 jemaah haji yang wafat. Sebanyak 96 wafat di Mekkah, 34 di Madinah, dan tiga di Jeddah. Sebanyak 74 di antaranya berstatus lansia.
Baca Juga: Apakah Orang yang akan Berkurban saat Iduladha Harus Berpuasa Tarwiyah dan Arafah?
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Antara