Jadwal Buka Puasa Jabodetabek Hari ke-25 Ramadan 16 April 2023
Beranda islami | 16 April 2023, 16:15 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ini jadwal buka puasa untuk wilayah DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi atau Jabodetabek, hari ini, Minggu (16/4/2023).
Indonesia telah memasuki hari ke-25 Ramadan 1444 H. Salah satu sunah yang dianjurkan dalam berpuasa adalah menyegerakan berbuka jika azan magrib telah berkumandang.
Baca Juga: Wali Kota Bandung Yana Mulyana Ditangkap di Rumah Dinas setelah Buka Puasa, Begini Kronologinya
Sebagaimana dilaporkan Kompas.com, Syeikh Muhammad Qosim Al Ghazi dalam Fathul Qarib menjelaskan, ada beberapa sunah dalam puasa.
Salah satunya menyegerakan berbuka puasa. Kesunahan ini dijelaskan dalam sebuah hadis.
"Dari Abu Dzar RA, Rasulullah SAW bersabda: "Umatku akan selamanya dalam kebaikan, selama ia mengakhirkan sahur dan menyegerakan berbuka puasa."
Baca Juga: Pertamina Siaga Bagi Takjil Gratis Bagi Masyarakat Jelang Buka Puasa
Jadwal Buka Puasa Jabodetabek Hari Ini
Berikut jadwal buka puasa untuk wilayah Jabodetabek hari ini, Minggu 16 April 2023, dikutip dari situs Kementerian Agama (Kemenag).
DKI Jakarta
- Magrib: 17.55 WIB
Kota Bogor
- Magrib: 17.59 WIB
Kota Depok
- Magrib: 17.55 WIB
Baca Juga: Bawaslu Kalsel Harapkan Partisipasi Pengawasan Meningkat, Larang Kampanye di Tempat Ibadah
Kota Tangerang
- Magrib: 17.55 WIB
Kota Bekasi
Magrib: 17.54 WIB
Penulis : Danang Suryo Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV