> >

Kisah Masuk Surga karena Seekor Burung

Beranda islami | 14 September 2021, 06:40 WIB
ilustrasi: seekor burung yang mengantarkan ke surga. (Sumber: pixabay)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ini cerita tentang seseorang surga bukan karena amal ibadahnya, melainkan karena hal sepele, membebaskan burung. Bagaimana bisa seekor burung mampu mengantarkan seseorang ke surga?

Suatu ketika Umar pergi jalan-jalan. Ia melihat seorang anak bermain dengan burung dan mempermainkannya. Umar pun iba lalu membeli burung itu. Burung itu pun beliau lepaskan begitu saja.

Usai Umar wafat, berdasarkan kisah yang termaktub dalam kitab Mawaidz Ushfuriyah karya Muhammad bin Abu Bakar al-Ushfuri, beberapa ulama bertemu dengan beliau dalam mimpi.

Baca Juga: Baca Doa Ini Saat Kamu Patah Hati

“Apa yang telah Allah lakukan terhadapmu?” tanya seorang ulama.  

“Allah mengampuni dosaku,” jawabnya singkat.

Ulama lain bertanya. ”Apa karena kedermawananmu, keadilanmu atau sifat zuhudmu hingga Allah mengampuni dosa-dosamu?”

“Tidak,” jawab Umar.

Para ulama pun bingung.

Umar tampaknya mengerti, ia lalu meneruskan perkataannya. “Setelah kalian menguburku, datanglah malaikat yang menyeramkan wujudnya. Melihat keduanya, sendi-sendi tulangku gemetaran, aku lemas.

Lalu, dua malaikat itu memegangku, mendudukkan dan hendak menanyaiku. Tapi, tiba-tiba ada suara yang datang, ‘Tinggalkan hamba-Ku itu. Jangan kalian berdua menakutinya.

Baca Juga: Ketika Seorang Ulama Berjumpa Iblis

Sesungguhnya Aku menyayanginya dan telah mengampuni dosa-dosanya. Sebab, kalian tahu, di dunia dulu ia menyayangi seekor burung, sehingga Aku pun menyayanginya di akhirat’.”

Subhanallah. Kisah di atas memberikan kita hikmah yang luar biasa tentang kebaikan-kebaikan kecil yang ternyata timbangannya begitu besar kelak di hadapan Allah. Wallahu a’lam bisshowab.

 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU