> >

2 Anggota KKB Penyerang PT Freeport Tewas Saat Baku Tembak dengan TNI-Polri

Berita daerah | 10 April 2020, 18:49 WIB
Ilustrasi: tembakan pistol. (Sumber: Kompas.com)

PAPUA, KOMPAS TV - Dua anggota kelompok kriminal bersenjata (KKB) yang menyerang kantor PT Freeport Indonesia di Kuala Kencana dilaporkan tewas usai disergap dan terlibat baku tembak dengan aparat TNI-Polri.

Insiden baku tembak tersebut terjadi di Jalan Trans Nabire, Kampung Jayanti, Distrik Iwaka, Mimika, Papua, pada Kamis (9/4/2020).

Bermula ketika aparat gabungan menyergap KKB yang tengah bersembunyi di sebuah rumah kayu. Selain menewaskan dua pelaku, aparat gabungan juga menangkap satu anggota KKB berinisial IS.

Baca Juga: Tercium Ada Aktor yang Mengendalikan KKB untuk Perang Melawan TNI-Polri

"Telah dilakukan penegakan hukum terhadap KKB yang telah melakukan penembakan di kompleks Kantor PT Freeport Indonesia (OB 1) di Kuala Kencana," kata Kapolres Mimika AKBP I Gusti Gde Era Adhinata melalui keterangan resminya yang diterima pada Jumat (10/4/2020).

Era menuturkan, penyergapan itu dilakukan setelah Polres Mimika menangkap enam warga yang diduga menyuplai bahan makanan kepada KKB di wilayah Kali Kopi.

Berdasarkan hasil interogasi, apparat langsung melakukan penyelidikan di lapangan. Selanjutnya, polisi melakukan analisa dugaan tempat persembunyian kelompok tersebut. Baru setelah itu dilakukan penyergapan.

Polisi berhasil menyita 1 pucuk airsoft gun, 1 senjata rakitan, 162 butir amunisi, 10 selongsong peluru, 20 ponsel, 2 HT, 3 bendera bintang kejora, 3 kapak, 3 busur panah, 90 anak panah, 11 parang, 7 senapan angin, dan 11 potongan senapan angin.

Era mengatakan, aparat telah memetakan lokasi persembunyian KKB dan jaringan pendukung kelompok separatis itu. 

Aparat penegak hukum, kata Era, akan mengejar dan menindak tegas KKB yang telah melakukan tindakan melawan hukum.

"Sampai saat ini aparat gabungan TNI-Polri masih melakukan pengejaran terhadap KKB. Untuk mencegah masuknya dukungan bahan makanan dan amunisi, akan ada peningkatan patroli dan razia terutama di daerah jalur perlintasan KKB," kata Era.

Baca Juga: Terungkap KKB Adakan Ritual Upacara Adat Sebelum Perang Lawan TNI-Polri

Diberitakan sebelumnya, KKB menembak tiga karyawan PT Freeport Indonesia di area Kuala Kencana, Mimika, Papua, Senin (30/3/2020).

Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 13.50 WIT, di area Kantor PT Freeport Indonesia di wilayah dataran rendah.

Dalam peristiwa itu seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Selandia Baru bernama Graeme Thomas Weal (57) meninggal dunia.

Sedangkan dua karyawan lainnya bernama Jibril MA Bahar (49) dan Ucok Simanungkalit (57) terluka.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU