> >

Majelis adat tunjuk PLT setelah Raja Gowa ke-38 dimakamkan

Sulawesi | 30 November 2024, 04:53 WIB
Penentuan Raja Gowa ke-39 akan dibahas kembali setelah seluruh rangkaian prosesi pemakaman dan takziah almarhum (Sumber: Kompastv )

"Saya, permaisuri Raja Gowa ke-38, menyampaikan bahwa putra sulung almarhum, Andi Muhammad Imam, akan menggantikan ayahandanya," katanya di Istana Balla Lompoa di Gowa.

Sementara putranya Andi Muhammad Iman juga menyampaikan kepada tetamu dan undangan di sela prosesi pemakaman bahwa telah mendapat wasiat dari ayahnya untuk menggantikannya. "Itu pesan almarhum kepada saya sebelum menghembuskan nafas terakhir," katanya.

I La Tenri Sessu Daeng Mattawang Karaeng Segeri disepakati Jadi PLT Raja Gowa 38

Prosesi pemakaman Raja

Proses pemakaman Raja Gowa Ke-38 Andi Kumala Idjo Karaeng Lembang Parang berlangsung khidmat. Sebelum menuju pekuburan khusus kerajaan Gowa di Kompleks Masjid Katangka, Kabupaten Gowa dilakukan prosesi adat dengan penyembelihan seekor kerbau.

Selanjutnya, keranda jenazah almarhum melewati kerbau yang sudah disembelih itu, kemudian diberangkatkan dari Istana Balla Lompoa di Jalan KH Wahid Hasyim, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, menuju Kompleks Pemakaman Kerajaan Gowa di Katangka.

Ratusan warga Gowa beserta keluarga besar kerajaan dan sejumlah perwakilan Raja-raja Kerajaan Nusantara turut mengantar jenazah almarhum ke lokasi peristirahatannya yang terakhir. Di mata keluarga, almarhum dikenal pribadi yang baik dengan sosok peduli terhadap rakyat di Gowa.

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV


TERBARU