BMKG: Seluruh Jakarta Berpotensi Hujan Hari Ini, Jakarta Selatan dan Kepulauan Seribu Waspada Petir
Jabodetabek | 7 November 2024, 07:58 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan yang akan mengguyur seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu pada Kamis (7/11/2024).
Melalui akun Instagram resminya, BMKG menyampaikan bahwa intensitas hujan yang diprediksi bervariasi dari ringan hingga sedang.
BMKG juga merilis informasi mengenai suhu udara yang akan dirasakan warga Jakarta sepanjang hari.
Pada siang hari, suhu udara diprediksi mencapai 29-31 derajat Celcius. Sedangkan pada malam hari, suhu udara akan turun ke kisaran 25-29 derajat Celcius.
Berdasarkan data yang dirilis BMKG, wilayah Jakarta Selatan dan Kepulauan Seribu mendapat perhatian khusus karena berpotensi mengalami hujan disertai petir.
Baca Juga: Cuaca Ekstrem, BMKG: Bencana Mengintai Sepekan ke Depan, Waspada Banjir hingga Tanah Longsor
Untuk Jakarta Selatan, fenomena ini diperkirakan terjadi pada rentang waktu sore hingga malam hari, sementara Kepulauan Seribu diprediksi mengalami kondisi serupa di pagi hari.
Prakiraan cuaca per wilayah menunjukkan pola yang beragam. Jakarta Barat akan mengawali hari dengan kondisi berawan tebal dari pagi hingga siang, dilanjutkan dengan hujan ringan di sore dan malam hari.
Sementara Jakarta Pusat diperkirakan mengalami kondisi berawan tebal di pagi hari, berawan di siang dan sore, sebelum akhirnya turun hujan ringan di malam hari.
Masyarakat Jakarta dan Kepulauan Seribu diharapkan dapat mengantisipasi kondisi cuaca yang akan terjadi.
Khususnya bagi warga Jakarta Selatan dan Kepulauan Seribu yang berpotensi mengalami hujan disertai petir, disarankan untuk selalu waspada dan mengambil tindakan pencegahan yang diperlukan.
Berikut adalah prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta dan Kepulauan Seribu pada Kamis, 7 November, menurut BMKG:
Jakarta Barat
- Pagi hingga siang: Berawan tebal
- Sore dan malam: Hujan ringan
Jakarta Pusat
- Pagi: Berawan tebal
- Siang hingga sore: Berawan
- Malam: Hujan ringan
Jakarta Selatan
- Pagi: Berawan tebal
- Siang: Berawan
- Sore hingga malam: Hujan disertai petir dan hujan ringan
Jakarta Timur
- Pagi: Berawan tebal
- Sore hingga malam: Hujan ringan
Jakarta Utara
- Pagi: Berawan tebal
- Siang: Berawan
- Malam: Hujan
Kepulauan Seribu
- Pagi: Hujan disertai petir dan hujan ringan
- Siang: Berawan tebal
- Malam: Cerah berawan
Penulis : Danang Suryo Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV