> >

Mobil Rombongan Santri yang Akan Ikut Lomba MTQ Kecelakaan di Ungaran, 4 Orang Tewas

Jawa tengah dan diy | 18 Oktober 2024, 17:39 WIB
Ilustrasi Kecelakaan kendaraan. (Sumber: Shutterstock/Kompas.com.)

Meski demikian, polisi belum bisa menyimpulkan penyebab pasti kecelakaan karena masih dalam penyelidikan.

Polisi juga telah memnita keterangan sejumlah saksi, sedangkan Naufal dibawa ke Markas Komando Satlantas Polres Semarang untuk diperiksa lebih lanjut.

Terpisah, Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Jateng (Kabid Humas Polda Jateng) Kombes Pol Artanto merinci identitas korban meninggal dalam kecelakaan itu, yakni FIA (16), SYA (16), dan ARE (16). Adapun satu korban meninggal lainnya adalah AIH (18).

Baca Juga: Kecelakaan Warnai Operasi Zebra Oktober 2024 di Purwakarta, Polisi: Pengendara Tak Perlu Takut

”Korban luka-luka mayoritas anak-anak. Mereka berasal dari sejumlah daerah di Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan, dan Sulawesi,” kata Artanto.

Korban luka-luka tersebut adalah AHA (15), ZSB (15), DS (16), MKA (16), RFA (16), dan ZHA (16). Selain itu, AFA (16), AHZ (17), ZA (16), AGH (16), RIZ (16), dan AFT (16) juga mengalami luka ringan akibat kecelakaan itu.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.id


TERBARU