> >

Bertemu Dedi Mulyadi, Bima Arya Siap Disandingkan dan Disaingkan dengan Siapapun di Pilkada Jabar

Jawa barat | 3 Juli 2024, 22:53 WIB
Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto dan eks Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi. (Sumber: Antara)

SUBANG, KOMPAS.TV - Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengunjungi eks Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi di Lembur Pakuan Kabupaten Subang, Jabar, Rabu (3/7/2024).

Keduanya bertemu untuk berdiskusi tentang Jawa Barat dan saling memberikan tanda mata.

Bima mengatakan, dirinya sebagai sosok yang berusia lebih muda secara khusus berkunjung untuk bertukar pikiran.

"Saya kan lebih muda dari Kang Dedi. Jadi secara khusus mengunjungi, bersilaturahmi dan tukar pikiran. Saya punya pengalaman soal kota, Kang Dedi pengalaman mengurus desa," kata Bima, dikutip Antara.

Baca Juga: Lain dengan Golkar, PAN Dorong Bima Arya dan Desy Ratnasari Maju Pilgub Jabar

Bima menyebut dirinya sengaja mengunjungi Dedi di kediamannya untuk berdiskusi banyak hal, mulai dari isu sosial, pengalaman hingga soal Jawa Barat ke depan.

Ia pun mengaku terkesima melihat suasana dan kondisi desa yang rapi dan bersih di Lembur Pakuan.

Dalam kesempatan itu, Bima juga menjawab pertanyaan wartawan mengenai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) jawa Barat (Jabar).

Bima mengatakan, kalau dirinya siap bersanding atau bertanding dengan siapapun selama demi kebaikan rakyat Jabar.

"Ya apapun, siap bersaing atau bersanding dengan siapapun, kita siap," katanya.

Dalam kunjungannya itu Bima memberikan tanda mata berupa bibit pohon durian dan pohon pala khas Bogor. Sebaliknya, Dedi Mulyadi memberikan cangkir dan teko teh untuk Bima.

Sementara Dedi Mulyadi menyerahkan sepenuhnya keputusan partai terkait Pilkada Jabar.

Ia berpendapat keputusan politik tersebut ditentukan oleh pimpinan dan juga masyarakat.

Baca Juga: Minta Restu dan Doa dari Kiai NU, Dedi Mulyadi Menampik Kunjungan soal Pilgub Jabar

Mengenai kunjunga tersebut, Dedi mengatakan, dirinya berencana melakukan kunjungan yang sama ke rumah Bima di Bogor.

Nantinya ia akan membawa beras organik Lembur Pakuan yang sebentar lagi akan panen.

"Ya nanti saya ke Bogor ke Kang Bima. Mudah-mudahan saya berjodoh dengan orang Bogor, saya kan single nggak masalah berjodoh dengan orang Bogor," katanya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya

Sumber : Antara


TERBARU