> >

Wanita di Aceh Timur Temukan Ibunya Tewas di Rumah, Sekujur Tubuhnya Penuh Luka

Sumatra | 15 Juni 2024, 15:45 WIB
Ilustrasi jenazah (Sumber: THINKSTOCK)

ACEH TIMUR, KOMPAS.TV - Seorang perempuan di Desa Alue Lhok, Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh menemukan ibunya bernama Ramlah (66), meninggal dunia dengan kondisi penuh luka.

Kartini menemukan ibunya dalam kondisi penuh darah dan luka di rumahnya pada Sabtu (15/6/2024) sekitar pukul 09.00 WIB.

Saat itu, Kartini datang ke kediaman sang ibu untuk berkunjung. Namun, saat tiba di rumah itu, ia mendapati kunci pintu rumah ada di halaman.

Baca Juga: Begini Kronologi Perampokan Jam Tangan Mewah di PIK 2

Ketika memasuki ruangan rumah sang ibu, Kartini menemukan tubuh korban sudah terbujur penuh darah di ruang tamu. Luka tersebut terdapat di bagian leher, dada, dan sekujur tubuhnya.

Melihat kondisi ibunya yang meningal dengan tubuh penuh luka, Kartini pun berteriak dan menarik perhatian masyarakat. Kasus itu kemudian dilaporkan ke Polsek Idi Tunong.

Kapolsek Idi Tunong Iptu Jasman membenarkan adanya penemuan mayat perempuan lanjut usia tersebut. Pihaknya pun telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah menerima laporan.

“Kami sudah lakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Korban sempat diperiksa lagi di puskesmas untuk memastikan kondisi luka dan lain sebagainya,” katanya pada Sabtu, dikutip Kompas.com.

Baca Juga: Warga Temukan Mayat Perempuan di Kolong Jembatan

Saat ini, kata dia, pihaknya mulai memeriksa saksi-saksi dalam kasus itu. Sedangkan mayat korban diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan.

“Kasus ini sekarang ditangani bersama antara Polsek dan Polres Aceh Timur. Semoga segera terungkap pelakunya,” ujarnya.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Tito-Dirhantoro

Sumber : kompas.com


TERBARU