> >

Saat Pengamanan Mudik 2024 Anggota TNI dan Brimob Terlibat Bentrok di Papua

Papua maluku | 14 April 2024, 17:44 WIB
Prajurit TNI Angkatan Laut (AL) terlibat bentrok dengan anggota Brimob Polri. Bentrokan ini terjadi saat pengamanan arus mudik Lebaran 2024. (Sumber: TRIBUNSORONG.COM/SAFWAN ASHAR)

"Katanya begitu (dugaan salah paham), cuman kami harus lihat," imbuh Wira.

“Tim kita masih turun (selidiki), apakah dipicu lagi dari brimob atau dari tim anggota. Sementara ada Danlantamal dan Polda lagi bareng di lokasi," tuturnya.

Buntut dari bentrokan tersebut, sebanyak tiga pos polisi (pospol) dan kantor Polsek KP3 Laut di Kota Sorong dirusak.

Berdasarkan pantauan Tribun News, sejumlah orang berpakaian preman merusak Pos PAM Operasi Ketupat Mansinam 2024 di Jalan Yos Sudarso, Pos Pelabuhan, dan Pos Lantas.

Mereka juga melempari kantor Polsek KP3 Laut menggunakan batu.

Baca Juga: Kondisi Pantai Anyer yang Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV, Tribun News


TERBARU